Jurnal Kaganga : Jurnal Ilmiah Sosial dan Humaniora
Vol. 6 No. 2 (2022)

PENGARUH IKLAN SHOPEE PAYLATER TERHADAP PEMANFAATAN FITUR CICILAN OLEH MAHASISWA : Studi Pada Mahasiswa Ilmu Komunikasi Universitas Bengkulu

Muhammad Mubaral Baral (Jurusan Ilmu Komunikasi FISIP Universitas Bengkulu)
Wahyu Widiastuti (Universitas Bengkulu)
Nurlianti Muzni (Universitas Bengkulu)



Article Info

Publish Date
10 Oct 2022

Abstract

ABSTRAK Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah ada pengaruh dari iklan yang disampaikan oleh Shopee paylater terhadap pilihan pemanfaatan fitur cicilan oleh Mahasiswa Ilmu Komunikasi Angkatan 2018-2020 Universitas Bengkulu. Jenis pendekatan yang digunakan ialah pendekatan penelitian kuantitatif, serta untuk mengetahui seberapa besar pengaruh yang ditimbulkan. Teori yang digunakan dalam penelitian ini ialah teori AIDDA (Attention, Interest, Decision, Desire, Dan Action). Teknik pengumpulan data dilakukan dengan menyebar kuesioner kepada 75 mahasiswa. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah stratified random sampling. Data pengujian hipotesis dilakukan dengan uji regresi linier sederhana melalui program SPSS 25.0. Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel Iklan Shopee Paylater berpengaruh terhadap pemanfaatan fitur cicilan pada mahasiswa ilmu komunikasi Universitas Bengkulu dengan koefisien determinasi (R Square) diperoleh nilai sebesar 0,222 yang menunjukkan bahwa 22% Iklan yang disampaikan oleh Shopee paylater sedangkan sisanya, 78% dipengaruhi oleh variabel-variabel lainnya yang tidak diteliti dalam penelitian ini. Kata Kunci : Iklan, ShopeePaylater, Fitur Cicilan, Mahasiswa THE EFFECT OF SHOPEE PAYLATER ADVERTISING OF THE INSTALLMENT FEATURE BY STUDENTS ABSTRACT The purpose of this study is to find out whether there is an influence of the advertisements submitted by Shopee paylater on the choice of utilizing the installment feature by Communication Science Students class of 2018-2020, Bengkulu University. The type of approach used is a quantitative research approach, as well as to find out how much influence it has. The theory used in this study is the AIDDA theory (Attention, Interest, Decision, Desire, And Action). The data collection technique was carried out by distributing questionnaires to 75 students. The sampling technique used is stratified random sampling. Hypothesis testing data were performed with a simple linear regression test through the SPSS 25.0 program. The results showed that the Shopee Paylater Advertising variable affected the use of the installment feature in Bengkulu University communication science students with a coefficient of determination (R Square) obtained a value of 0.222 which showed that 22% of the advertisements submitted by Shopee paylater while the rest, 78% were influenced by other variables that were not studied in this study. Keywords : Advertising, ShopeePaylater, Installment Feature, Student

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jkaganga

Publisher

Subject

Languange, Linguistic, Communication & Media Social Sciences

Description

Jurnal Kaganga adalah Jurnal Ilmiah Ilmu Sosial dan Humaniora yang dikelola oleh Jurusan Ilmu Komunikasi Universitas Bengkulu. Proses telaah dalam jurnal ini menggunakan double-blind peer-reviewed dengan dewan editor yang terdiri dari para ahli di bidang ilmu social, komunikasi dan humaniora. Jurnal ...