Accounting Global Journal
Vol 7, No 1 (2023): Accounting Global Journal

FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENCEGAHAN FRAUD DENGAN AKUNTABILITAS KINERJA PEMERINTAH SEBAGAI VARIABEL INTERVENING

Analisa Analisa (Universitas Sari Mulia Banjarmasin)



Article Info

Publish Date
30 Apr 2023

Abstract

Banyaknya kasus korupsi yang terjadi pada bidang pengadaan barang atau jasa di pemerintahan membuat bidang pengadaan barang dan jasa menjadi sektor yang rentan terhadap penyalahgunaan orang-orang yang memiliki kepentingan supaya memperkaya diri sendiri. Penelitian ini memiliki tujuan agar mengetahui faktor yang dapat berpengaruh terhadap pencegahan fraud serta menjadikan akuntabilitas kinerja pemerintah sebagai variabel intervening untuk pencegahan fraud. Penelitian ini dilakukan dengan pendekatan kuantitatif menggunakan model analisis data Structural Equating Modeling (SEM) melalui program SmartPLS versi 3.0. Populasi penelitian ini adalah Pegawai Negeri Sipil yang bekerja di instansi pemerintah kota Banjarmasin dan dilakukan proses sampling dengan metode convenience sampling sehingga di dapatkan sebanyak 98 sampel. Hasil penelitian ini yaitu terdapat pengaruh pengendalian internal terhadap akuntabilitas kinerja pemerintahan,  komitemen organisasi berpengaruh terhadap akuntabilitas kinerja pemerintahan, akutabilitas kinerja pemerintahan berpengaruh terhadap pencegahan fraud, pengendalian internal berpengaruh terhadap pencegahan fraud dan tidak terdapat pengaruh antara komitmen organisasi terhadap pencegahan fraud.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

AccGlobal

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Accounting Global Journal (AGJ) with E-ISSN 2623-1778 and P-ISSN 2622-7177 is a journal published by Accounting Department, the Economics and Business Faculty, Universitas Muria Kudus. The articles can be written in Bahasa Indonesia or english by researchers, academics, practitioners, and observers ...