Jurnal Pendidikan Teknik Mesin Undiksha
Vol. 11 No. 1 (2023)

Pengembangan Pengembangan Mobile Learning Berbasis Android Sebagai Media Digital Pada Mata Kuliah Teknik Pendingin

I Gede Wiratmaja (Universitas Pendidikan Ganesha)
Gede Widayana (Universitas Pendidikan Ganesha)



Article Info

Publish Date
31 Mar 2023

Abstract

Penelitian ini merupakan jenis penelitian pengembangan yang bertujuan mengembangkan mobile learning berbasis android sebagai media pembelajaran digital yang bertujuan untuk meningkatkan motivasi belajar peserta didik khususnya pada mata kuliah Teknik Pendingin. Metode yang akan digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian dan pengembangan (Research and Development) yang merupakan suatu proses yang dipakai dalam mengembangkan dan memvalidasi suatu produk pendidikan. Setelah melalui tahapan pengembangan, selanjutnya dilakukan pengujian tingkat kelayakan dari media pembelajaran digital berbasis android ini baik dari sisi materi dan media oleh para ahli yang relevan di bidangnya. Proses pengembangan Media Pembelajaran Berbasis Android Pada Mata Kuliah Teknik Pendingin telah menggunakan model pengembangan 4-D (Four-D Model) yang terdiri atas tahap pendefinisian (define), tahap perancangan (design), tahap pengembangan (development), dan tahap penyebaran (desiminate). Setiap tahap proses pengembangan telah berhasil dilakukan dan telah diuji kelayakannya dari sisi materi dan media. Dari penilaian tingkat kelayakan oleh judges juga dapat dilihat bahwa media pembelajaran digital berbasis android ini dapat dikatagorikan sangat layak dari sisi pendapat ahli materi dengan tingkat pencapaian 95% dan ahli media dengan tingkat pencapaian 93%. Hal ini mengindikasikan bahwa media pembelajaran digital berbasis android ini sangat layak untuk di aplikasikan kepada mahasiswa sebagai media belajar secara mandiri (autonomous learning) sehingga tujuan pembelajaran dapat tercapai.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

JPTM

Publisher

Subject

Automotive Engineering Education Engineering Industrial & Manufacturing Engineering Mechanical Engineering

Description

Jurnal Pendidikan Teknik Mesin, adalah jurnal ilmiah yang diterbitkan oleh Jurusan Pendidikan Teknik Mesin, Fakultas Teknik dan Kejuruan, Universitas Pendidikan Ganesha. Jurnal ini bertujuan untuk mewadahi artikel-artikel hasil penelitian dan hasil pengabdian masyarakat dibidang pendidikan dan ...