Jurnal Darma Agung
Vol 31 No 2 (2023): APRIL

STRATEGI PENGEMBANGAN USAHA TANI PADI DAN KONTRIBUSINYA TERHADAP KESEJAHTERAAN PETANI DI DESA PENDEM KOTA BATU

Farida Rahmawati (Universitas Negeri Malang)
Adnin Intan Syalsabilla (Universitas Negeri Malang)
Alifia Azzahrah (Universitas Negeri Malang)
Gabriela Neda Nifili Lafau (Universitas Negeri Malang)
Triska Amanta Cahya Ningrum (Universitas Negeri Malang)



Article Info

Publish Date
28 Mar 2023

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peluang, ancaman, kekuatan, dan kelemahan pada kelompok usaha tani Desa Pendem serta bagaimana strategi pengembangan usaha tani dalam memberikan kontribusi pada peningkatan kesejahteraan hidup petani. Adapun parameter pengukuran dalam penelitian ini yaitu faktor peluang, ancaman, kekuatan dan kelemahan kelompok usaha tani desa pendem dan dianalisis dengan menggunakan analisis SWOT (Strength, Weaknesses, Opportunities, dan Threats). Dari hasil penelitian tersebut, analisis SWOT diperoleh hasil berada pada kuadran I dengan titik koordinat x sebesar 0,62 dan di titik Y sebesar 1,33 yang berarti memiliki strategi agresif. Selanjutnya, hasil analisis tersebut dijadikan sebagai acuan untuk menentukan strategi pengembangan usaha tani dalam memberikan kontribusi pada peningkatan kesejahteraan hidup petani dengan menggunakan tambahan metode penta-helix untuk menjabarkan peran-peran stakeholder yang berkontribusi dalam usaha tani Desa Pendem, Kota Batu.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jurnaluda

Publisher

Subject

Humanities Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Computer Science & IT Decision Sciences, Operations Research & Management Languange, Linguistic, Communication & Media Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Library & Information Science Materials Science & Nanotechnology Social Sciences

Description

Journal Focus of the Darma Agung Journal is multidisciplinary research to the lecturers, students and related institutions, especially in Indonesia which leads to an increasing in Indonesian Human Development Index. The scope includes collection of the results of research, studies or community ...