Prosiding Sesiomadika
Vol 4 No 1 (2023): Seminar Nasional Matematika dan Pendidikan Matematika

Analisis Kemampuan Pemecahan Masalah Matematis Siswa pada Soal Cerita Bilangan Bulat

Seli Marselina (Universitas Singaperbangsa Karawang)
Lessa Roesdiana (Universitas Singaperbangsa Karawang)



Article Info

Publish Date
19 Feb 2023

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk mengetahui kemampuan pemecahan masalah matematis siswa di SMPN 5 Cipatujah, Tasikmalaya. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu deskriptif kualitatif dengan instrumen tes dan observasi. Populasi pada penelitian ini merupakan siswa kelas VII A sebanyak 25 orang. Tes yang diberikan yaitu tes tertulis berupa soal sebanyak 3 butir soal cerita mengenai operasi hitung bilangan bulat. Penyelesaian soal yang diberikan sesuai dengan indikator kemampuan pemecahan maslah matematis menurut Polya, yaitu : (1) memahani masalah (2) menyusun rencana penyelesaian (3) melakukan rencana penyelesaian (4) memeriksa kembali. Pada hasil penelitian diperoleh tingkatan kemampuam pemecahan masalah matematis siswa, 12% siswa dengan kemampuan tingkat tinggi yaitu sebanyak 3 orang, 8% siswa dengan kemampuan tingkat sedang yaitu sebanyak 2 orang, dan 80% siswa dengan kemampuan tingkat rendah yaitu sebanyak 20 orang. Dapat disimpulkan bahwa kemampuan pemecahan masalah matematis siswa kelas VII A SMPN 5 cipatujah masih tergolong rendah.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

sesiomadika

Publisher

Subject

Mathematics Other

Description

Seminar Nasional Matematika dan Pendidikan Matematika Universitas Singaperbangsa Karawang (SESIOMADIKA) merupakan event rutin tahunan pada Program Studi Pendidikan Matematika Universitas Singaperbangsa Karawang. Pada tahun 2020 ini merupakan periode ke-4 dalam penyelenggaraan event tersebut. ...