Martabe : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Vol 6, No 3 (2023): MARTABE : JURNAL PENGABDIAN MASYARAKAT

PENDAMPINGAN MENGAJAR LITERASI NUMERASI BAGI GURU SLB

Iwan Gunawan (Universitas Langlang Buana)
Nuri Annisa (Universitas Langlang Buana)
Nano Sukmana (Universitas Langlang Buana)



Article Info

Publish Date
29 Apr 2023

Abstract

Kesempatan memperoleh pengetahuan literasi harus merata kesemua lini tak terkecuali untuk sekolah Luar Biasa (SLB). Tujuan program pengabdian kepada masyarakat ini adalah memberikan pengetahuan literasi numerik dan mendampingi guru-guru SLB BC Bina Kasih dalam  mengajar literasi numerasi kepada siswa. pengabdian ini telah dilaksanakan dengan dua tahap, pertama tahap pengenalan literasi numerasi, pada tahap ini disampaikan dengan tatap muka tranfer pengetahuan dan penguatan pemahaman konsep numerasi. Tahap kedua pendampingan dalam mengajar literasi numerasi, pada tahap ini guru didampingi dalam mengajar literasi numerasi kepada  siswa SLB. Hasil yang diperoleh pada pengabdian ini, guru SLB BC Bina Kasih menujukkan antusias yang besar dan menunjukkan bertambahnya pemahaman dalam literasi numerasi, serta mendapat pengetahuan baru dalam mengajarkan literasi numerasi untuk siswanya.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

martabe

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Arts Humanities Education Social Sciences

Description

Martabe Journal -Jurnal Pengabdian Masyarakat, published by Institute of Research and Community Service Universitas Muhammadiyah Tapanuli Selatan. This journal contains the results of publication lecturers to the community of agrokompleks, Teacher Training and Science of teknosains, and sosbudkum ...