METHODIKA: Jurnal Teknik Informatika dan Sistem Informasi
Vol. 9 No. 1 (2023): Volume 9 Nomor 1

RANCANGAN SISTEM NOTIFIKASI KEDATANGAN PEMBELI DENGAN SUARA MENGGUNAKAN ARDUINO

al haby pratama subakti (STMIK Kaputama binjai)
Akim Manaor Hara Pardede (STMIK Kaputama)
Mili Alfhi Syari (STMIK Kaputama)



Article Info

Publish Date
10 Mar 2023

Abstract

Toko kelontong merupakan tempat untuk menjual berbagai kebutuhan rumah tangga. Yang mana menyediakan kebutuhan seperti kebutuhan dapur, kebutuhan mandi, peralatan sekolah, makanan ringan, dan yang lainnya. Tempat yang menyediakan segitu banyak barang tentu tidak luput dari tindak pencurian yang dilakukan oleh beberapa oknum masyarakat. Pada penelitian sebelumnya, adalah sistem untuk keamanan rumah. Pada penelitian tersebut berfokus pada pemasangan multisensor pada setiap jalan masuk yang ada pada rumah, yang menggunakans sensor buzzer dan SMS sebagai output. Oleh karena itu, untuk menyesuaikan kondisi pada toko kelontong. Komponen yang terdiri dari Arduino uno R3, sensor ultrasonik, DF Player, LCD, I2C, Speaker, dan ESP32-CAM. Sistem ini dilengkapi dengan fitur mengambil foto yang dikirimkan ke telegram dengan menggunakan ESP32-CAM. Hasil dari penelitian ini adalah jarak yang bisa dideteksi sensor cukup jauh, namun sebagai bentuk percobaan penulis membatasi jarak 12cm dan akan mendeteksi objek ketika berada di jarak 5cm. Ujicoba membuktikan ketika sensor mendeteksi objek dengan status objek datang, maka speaker berbunyi yang terhubung pada DF Player dengan memutar audio yang tersimpan di sdcard. LCD akan menampilkan status “ada” ketika terdapat objek yang berada didalam toko. Disaat itu juga ESP32-CAM akan mengambil gambar dan mengirimnya ke telegram. Ketika objek keluar melewati objek maka tidak ada respon dari komponen lain selain LCD, yang menampilkan status “tidak ada” yang berarti tidak ada objek yang berada didalam toko.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

methodika

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

JURNAL METHODIKA diterbitkan oleh Program Studi Teknik Informatika dan Program Studi Sistem Informasi Fakultas Ilmu Komputer Universitas Methodist Indonesia Medan sebagai media untuk mempublikasikan hasil penelitian dan pemikiran kalangan Akademisi, Peneliti dan Praktisi bidang Teknik Informatika ...