Jurnal Keperawatan Merdeka
Vol 1 No 2 (2021): Jurnal Keperawatan Merdeka

Gambaran Worksite Wellness dan Healthy Sleep di Rumah Sakit Muhammadiyah Palembang

Ismar Agustin (Politeknik Kesehatan Kementerian Kesehatan Palembang)
Prahardian Putri (Politeknik Kesehatan Kementerian Kesehatan Palembang)
Imelda Erman (Politeknik Kesehatan Kementerian Kesehatan Palembang)
Siti Nurdeva (Politeknik Kesehatan Kementerian Kesehatan Tanjung Karang)



Article Info

Publish Date
23 Nov 2021

Abstract

Latar Belakang :Healthy nurse (HN) atau perawat sehat adalah perawat yang aktif berperilaku menciptakan dan menjaga keseimbangan dan sinergi kesejahteraan fisik, intelektual, emosional, sosial, spiritual, personal, dan professional. Worksite wellness dan healthy sleep merupakan komponen penting healthy nurse yang sering diabaikan dan kurang mendapat perhatian. Penelitian ini bertujuan untuk mendapatkan gambaran implementasi Worksite Wellness dan Healthy sleep which are part of the healthy nurse component. Metode : Penelitian ini mengunakan desain kuantitatif non eksperimental dengan menggunakan studi deskriftif. , pengambilan sampel pada penelitian ini menggunakan teknik sampling dengan non probability sampling sebanyak 60 responden. Analisis dalam penelitian ini menggunakan skala Guttman kemudian menggolongkan pada kriteria kualifikasi penilaian. Hasil: Hasil penelitian ini menunjukkkan gambaran penerapan Worksite Wellness dengan kategori sangat baik (73,3%) dan Healthy Sleep dengan kategori baik (46,7%). Kesimpulan: Worksite wellness dan healthy sleep belum dapat dipenuhi secara optimal sebagai bagian dari komponen healthy nurse. Disarankan menetapkan standar untuk meningkatkan kualitas tidur dan lingkungan kerja bagi perawat

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

jkm

Publisher

Subject

Nursing

Description

Jurnal Keperawatan Merdeka (JKM) merupakan jurnal yang dipublikasikan oleh Jurusan Keperawatan Politeknik Kesehatan kementerian kesehatan Palembang. Jurnal ini menerbitkan artikel penelitian dan pengembangan bidang keilmuan keperawatan, Lingkup Pulikasi Jurnal meliputi isu-isu terkait keperawatan ...