Jurnal Ilmiah Bakti Farmasi
Vol 7 No 1 (2022): Jurnal Ilmiah Bhakti Farmasi

Gambaran Dan Rasionalitas Penggunaan Obat Pada Terapi Penyalahgunaan Narkotika, Psikotropika, Dan Zat Adiktif Di Rumah Sakit Ernaldi Bahar Palembang Tahun 2020

Arie Firdiawan (Sekolah Tinggi Ilmu Farmasi Bhakti Pertiwi)
Evita Sari (Sekolah Tinggi Ilmu Farmasi Bhakti Pertiwi)
Doddy Rusli (Sekolah Tinggi Ilmu Farmasi Bhakti Pertiwi)
Novi Nurleni (Sekolah Tinggi Ilmu Farmasi Bhakti Pertiwi)



Article Info

Publish Date
15 May 2023

Abstract

Penelitian mengenai gambaran dan rasionalitas penggunaan obat pada terapi penyalahgunaan narkotika, psikotropika, dan zat adiktif dirumah sakit ernaldi bahar Palembang. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran dan rasionalitas penggunaan obat pada terapi pasien penyalahgunaan narkotika, psikotropika dan zat adiktif dirumah sakit ernaldi bahar Palembang. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dan data diambil secara retrospektif yang berasal dari data rekam medik pasien. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat 67 pasien yang memenuhi kriteria inklusi, penyalahgunan napza dengan jumlah tertinggi adalah amphetamine dan metamphetamine sebanyak 43 pasien (64%). Dan rasionalitas seluruh penggunaan obat yang digunakan pasien dirumah sakit ernaldi bahar Palembang berdasarkan tepat indikasi sebesar 85%, ketepatan pemilihan obat sebesar 85%, dan ketepatan dosis sebesar 59,7%.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jibf

Publisher

Subject

Chemistry Health Professions Immunology & microbiology Materials Science & Nanotechnology Medicine & Pharmacology

Description

Jurnal Ilmiah Bakti Farmasi memuat hasil penelitian dan review hasil penelitian yang berhubungan dengan ilmu dan teknologi farmasi. Topik-topik karya ilmiah adalah di bidang kimia farmasi, biologi farmasi, farmakologi dan farmasi klinis, farmasetika, serta pemanfaatan bahan alam untuk produk ...