Jurnal Ilmiah Swara MaNajemen (Swara Mahasiswa Manajemen)
Vol 2, No 3 (2022): Jurnal Ilmiah Swara MaNajemen (Swara Mahasiswa Manajemen)

Analisis Data Panel Untuk Memprediksi Pengaruh Profitabilitas Dan Likuiditas Terhadap Struktur Modal Pada Perusahaan Properti Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia (Bei) Periode 2016 – 2020

Iriana Kusuma Dewi (Universitas Pamulang)



Article Info

Publish Date
02 Sep 2022

Abstract

Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh profitabilitas dan likuiditas secara simultan berpengaruh terhadap struktur modal pada perusahaan property yang terdaftar di BEI periode 2016-2020. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif asosiatif, dengan populasi yakni perusahaan property yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) periode 2016-2020 sebanyak 26 perusahaan, sedangkan sampel perusahaan didapat dengan metode purposive sampling sehingga diperoleh sampel sebanyak 18 perusahaan. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan data sekunder. Teknik analisis data menggunakan metoda estimasi regresi data panel dengan pendekatan Common Effect Model (CEM), Fixed Effect Model (FEM), dan Random effect Model (REM). Serta uji pemilihan model regresi data panel dengan uji Chow dan uji Hausman. Hasil pengujian yang diperoleh berdasarkan uji secara simultan (Uji F) dengan metode Random Effect Model (REM) menunjukkan bahwa secara simultan profitabilitas (ROA) dan likuiditas (CR) berpengaruh signifikan terhadap struktur modal (DER) pada perusahaan properti yang terdaftar di Bursa efek indonesia (BEI) periode 2016-2020. Sedangkan uji secara parsial (Uji t) dengan metode Random Effect Model (REM) menunjukkan bahwa profitabilitas (ROA) mempunyai pengaruh positif namun tidak berpengaruh signifikan terhadap struktur modal (DER) serta likuiditas (CR) berpengaruh negative dan signifikan terhadap struktur modal (DER) pada perusahaan properti yang terdaftar di Bursa efek indonesia (BEI) periode 2016-2020.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

JISM

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Education Library & Information Science Physics Social Sciences

Description

Jurnal Ilmiah SWARA MaNajemen (Sawara Mahasiswa Manajemen) Universitas Pamulang ini merupakan kumpulan jurnal hasil karya mahasiswa dan Dosen Prodi Manajemen S-1 Universitas Pamulang. Pada jurnal ini memuat jurnal berbagai konsentrasi yang terdapat pada Prodi Manajemen Unpam tersebut yaitu jurnal ...