Madaniya
Vol. 4 No. 2 (2023)

Perbaikan Fisik Kemasan dan Labelisasi Produk Industri Rumah Tangga Pangan (IRTP) di Desa Kalidawir dan Desa Ketapang Sidoarjo

I Putu Artaya (Universitas Narotama Surabaya)
Sengguruh Nilowardono (Universitas Narotama Surabaya)
Made Kamisutara (Universitas Narotama Surabaya)



Article Info

Publish Date
09 May 2023

Abstract

Pelaksanaan kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini berlokasi di desa Kalidawir dan desa Ketapang kecamatan Tanggulangin Sidoarjo. Jumlah pelaku industri rumah tangga pangan keseluruhan di dua desa tersebut sebanyak 34 pelaku usaha. Peserta kelompok pertama yang mengikuti kegiatan ini berjumlah enam pelaku usaha, yang produknya adalah produk pangan. Metode pelaksanaan kegiatan di lakukan melalui daring dan tatap muka terbatas. Objek kegiatan adalah proses perubahan atau modernisasi kemasan produk beserta penambahan labelnya. Dari evaluasi kegiatan yang telah dilaksanakan, tingkat ketercapaian untuk proses pendampingan perubahan kemasan adalah 79,70% angka tersebut berada di atas angka 75% yang ditargetkan artinya kontribusi kegiatan perbaikan kemasan mampu merubah sikap pelaku usaha karena tampilan kemasan menjadi lebih baik sehingga nantinya mampu meningkatkan minat beli konsumen, sedangkan tingkat ketercapaian proses labelisasi kemasan angkanya adalah 81,25% yang artinya proses labelisasi memiliki kontribusi bagi peserta kegiatan keseluruhan, sehingga harapan peningkatan minat beli konsumen dengan adanya label di kemasan memiliki peluang untuk mampu meningkatkan nilai tambah dan daya tarik produk bagi kosumen.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

contents

Publisher

Subject

Religion Humanities Education Languange, Linguistic, Communication & Media Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Library & Information Science

Description

Madaniya (ISSN 2721-4834) adalah jurnal ilmiah yang menerbitkan artikel tentang pengabdian kepada masyarakat dalam perspektif multidisiplin ilmu. Jurnal ini merupakan wadah untuk para akademisi, praktisi, dan masyarakat untuk mengeksplorasi isu-isu dan praktik yang berkaitan dengan penelitian, ...