Jurnal Pengabdian Masyarakat STKIP AL MAKSUM LANGKAT
Vol 4 No 1 (2023): JPKM

SOSIALISASI PENERAPAN SEKOLAH BEBAS PERUNDUNGAN (BULLYING) PADA GURU-GURU DI DESA STUNGKIT

DENI HARTANTO (STKIP AL MAKSUM)
Taufiqurrahman (STKIP Al Maksum Langkat)



Article Info

Publish Date
30 Apr 2023

Abstract

Pengabdian ini bertujuan untuk mensosialisasikan tentang perundungan (bullying) di sekolah, suatu masalah serius tindak kekerasan yang dapat memiliki dampak negatif bagi semua pihak yang terlibat (baik korban, pelaku, maupun lingkungan sekolah). Dampak yang paling buruk dari perundungan adalah korban mengalami cedera, kerugian materi, bahkan mengancam nyawa korban. Fenomena perundungan kini telah menyebar dari perkotaan hingga ke pelosok desa. Oleh karena itu, Kabupaten Langkat, yang berdekatan dengan Ibu Kota Provinsi Sumatera Utara harus bertindak untuk mengatasi maraknya perilaku perundungan di sekolah. Metode yang digunakan dalam pengabdian ini adalah penyuluhan dan sosialisasi kepada para guru di sekolah. Hasil dari pengabdian ini menunjukkan bahwa perilaku perundungan di Desa Stungkit masih tergolong dalam kategori yang wajar (tidak ekstrem). Melalui penyuluhan pertama guru memperoleh pemahaman baru tentang gejala perundungan bullying dan cyberbullying. Selanjutnya, dalam penyuluhan kedua disarankan agar sekolah membentuk Satuan Tugas Anti Bullying sebagai acuan dalam mewujudkan sekolah yang bebas dari perundungan.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jpkm

Publisher

Subject

Education Social Sciences

Description

Tujuan Jurnal ini untuk memfasilitas para akademisi dan juga menambah khasana terbitan pengabdian masyarakat yang berbentuk jurnal untuk memperkayah jurnal pengabdian Masyarrakat. adapun ruang lingkup yang menjadi fokus utama pada bidang ...