AKSIOLOGIYA : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Vol 7 No 2 (2023): Mei

Pendampingan Pemetaan Produk Usaha Mikro Kecil Menengah Koperasi Patria Karya Bersama Berbasis Digital

Sugiarto Sugiarto (UPN "Veteran" Jawa Timur)
Chrystia Aji Putra (UPN "Veteran" Jawa Timur)
Riko Setya Wijaya (UPN "Veteran" Jawa Timur)
Farrel Brilliant Loudy Prasetyo (UPN "Veteran" Jawa Timur)
Tiara Febri Angellia (UPN "Veteran" Jawa Timur)



Article Info

Publish Date
12 Mar 2023

Abstract

Pengabdian Kepada Masyarakat merupakan salah satu kegiatan yang berkaitan dengan tindak dan kerjasama dengan Mitra. Koperasi Patria Karya Bersama ini merupakan salah satu Mitra dari Tim Pengabdian Kepada Masyarakat untuk menyelesaikan permasalahan yang ada di mitra. Salah satu permasalahan yang diselesaikan oleh Tim untuk bisa memberikan sebuah kegiatan pelatihan dan pendampingan yang diawali dengan kegiatan pemetaan usaha dan jenis produk Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) untuk bisa dijadikan sebuah karya utama dari salah satu kegiatan pemasukkan untuk koperasi. Tujuan dari kegiatan ini nanti bisa menghasilkan sebuah softskill yang diberikan oleh tim kepada operator atau pengurus koperasi untuk aplikasi berbasis digital yang sudah ada. Kegiatan ini dilakukan dengan 2 model, daring dan luring, dimana kegiatan daring ini digunakan untuk melalukan penjadwalan ke lapangan sehingga bisa memaksimalkan kegiatan pelatihan dan pendampingan pendataan umkm berbasis digital. Untuk kegiatan yang berbasis luring ini dilaksanakan oleh Tim Pengabdian Kepada Masyarakat untuk ke lokasi mitra yang berjarak kurang lebih 150 Km dari Kampus UPN “Veteran” Jawa Timur. Hasil dari kegiatan pelatihan dan pendampingan ini membentuk basis data produk umkm dan anggota koperasi yang akan di lakukan untuk membuat aplikasi berbasis digital dan bisa dioperasikan oleh operator atau pengurus koperasi.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

Axiologiya

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

Aksiologiya merupakan jurnal pengabdian kepada masyarakat yang menjadi wadah ilmiah untuk pengabdian. Artikel merupakan hasil dari IbM, IbW, IbPE, IbIKK, atau pengabdian lainnya yang berasal dari non ...