Indonesian Health Journal
Vol. 1 No. 1 (2022): INHEALTH JOURNAL

Docking Molekuler Senyawa Brazilein Herba Caesalpina Sappanis Lignum Pada Mycobacterium Tuberculosis Inha Sebagai Antituberkulosis

A.Wahyu Suryadi Ningrat (Universitas Ahmad Dahlan, Yogyakarta, Indonesia)



Article Info

Publish Date
09 Feb 2022

Abstract

TB adalah penyakit menular yang disebabkan M.tuberculosis. Penemuan kandidat obat baru dalam penanggulangan TB sangat penting karena beberapa obat TB sudah tidak mempan lagi. Caesalpina sappanis Lignum dapat menjadi kandidat dalam pengembangan obat baru karena mengandung senyawa khas berupa brazilien. Salah satu aktifitas dari brazilien yakni sebagai antimikroba dengan mekanisme penghambatan yang belum diketahui. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui mekanisme interaksi senyawa Brazilien terhadap penghambatan Mycobacterium tuberculosis InhA secara komputasi. Mycobacterium tuberculosis InhA dipreparasi menggunakan Discovery Studio Visualizer sedangkan ligan dipreparasi dengan Autodock 4.2. Docking antara ligand dan protein menggunakan Autodock-Vina. Media yang digunakan untuk proses docking adalah notebook berspesifikasi Intel(R) Celeron(R) CPU N3060 @1.60Hz 1.60 GHz, RAM 2.00 GB system operasi Windows 10 64-bit. Hasil docking didapatkan nilai binding affinity Brazilien terhadap Mycobacterium tuberculosis InhA yaitu -13,04 kcal/mol dengan nilai RMSD 1,15.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

inhealth

Publisher

Subject

Dentistry Health Professions Medicine & Pharmacology Nursing Public Health Veterinary

Description

Welcome to the official INHEALTH: Indonesian Health Journal website. INHEALTH: Indonesian Health Journal has the content of research results and reviews in the field of selected studies covering various branches of health science. This journal is published Twice (2 Kali) within a year of February ...