Prosiding Seminar Nasional Pascasarjana
Vol. 5 No. 1 (2022)

Menyiapkan Kader Pimpinan Polri Masa Depan

Budi Susanto (Universitas Negeri Semarang)
Arief Yulianto (Universitas Negeri Semarang)



Article Info

Publish Date
30 Sep 2022

Abstract

Akademi Kepolisian (Akpol) merupakan lembaga pendidikan tinggi polri yang bertujuan menghasilkan perwira pertama (PAMA) yang utuh yakni mempunyai pengetahuan, keterampilan dan sikap yang baik, menjadi polisi yang sehat jasmani maupun rohaninya, dengan demikian diharapkan dalam pelaksanaan tugasnya sebagai pemelihara keamanan ketertiban masyarakat (harkamtibmas), sebagai pelindung pengayom dan pelayan masyarakat (linyomyan) serta sebagai penegak hukum (gakkum) yang professional, memiliki moral yang baik, modern serta memiliki integritas yang baik. Tujuan penelitian ini adalah untuk memperoleh formula yang diharapkan bagi Akpol dalam mencapai tujuan pembelajaran/ profil lulusan yang diharapkan, penelitian ini menggunakan studi literasi dan diskusi / focus group discussion(FGD)/ pokja dan penelitian ini menghasilkan solusi yang tepat dalam pembenahan kurikulum sehingga Akpol mampu melahirkan/ mencetak sumber daya manusia yang unggul berpendidikan dan memiliki daya saing yang tangguh pada masa yang serba teknologi (era digital) seperti saat ini. Perannya sebagai pemelihara keamanan ketertiban masyarakat (harkamtibmas), melindungi mengayomi melayani (linyomyan) kepada masyarakat, sebagai penegak hukum (gakkum) yang professional, memiliki moral dan integritas tinggi dapat terwujud.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

snpasca

Publisher

Subject

Education

Description

Seminar nasional Pascasarjana merupakan kegiatan rutin yang dilakasanakan oleh Pascasarjana UNNES. Tahun 2018 adalah kali ke 5 pelaksanan yang diselenggarakan oleh Kampus yang telah berubah alamat dari lokasi di Kampus Bendan Ngisor berpindah di Kampus Kelud Utara III Kecamatan Gajahmungkur kota ...