Elementary: Jurnal Ilmiah Pendidikan Dasar
Vol 8 No 2 (2022): Elementary: Jurnal Ilmiah Pendidikan Dasar

Pengaruh Model Pembelajaran Problem Based Learning (PBL) terhadap Minat Belajar Peserta didik pada Pembelajaran Tematik di Sekolah Dasar

Irmawati M (Universitas Sulawesi Barat)
Irfan Yusuf (Universitas Papua)
Sri Wahyu Widyaningsih (Universitas Papua)



Article Info

Publish Date
27 Dec 2022

Abstract

Abstrak Penggunakan model pembelajaran dalam proses pembelajaran sangat penting karena sangat menentukan kualitas pembelajaran. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah minat belajar siswa dipengaruhi oleh model pembelajaran Problem Based Learning (PBL). Penelitian ini merupakan penelitian pre eksperimental dengan menggunakan desain one-group pretest-posstest. Sampel penelitian ini adalah 28 anak kelas 3 SD di Kabupaten Soppeng, Provinsi Sulawesi Selatan. Data hasil penelitian dikumpulkan dengan menggunakan angket minat belajar. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis deskriptif dan inferensial. Hasil penelitian menunjukkan minat belajar peserta didik pada saat prestest memperoleh nilai rata-rata adalah 47,10 dan minat belajar pada saat posstest adalah 56,25. Peningkatan minat belajar sebelum dan setelah penerapan model Problem Bassed Learning berdasarkan uji gain sebesar 0,4 berada dalam kategori sedang. Hasil uji Z (Wilcoxon) diperoleh signifikansi 0,05 sehingga dapat dinyatakan bahwa model Problem Bassed Learning berpengaruh terhadap minat belajar peserta didik pada pembelajaran tematik di sekolah dasar. Kata Kunci: Problem Based Learning, minat belajar

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

elementary

Publisher

Subject

Education

Description

ournal published by the department of Madrasah Ibtidaiyah (Elementary School) Teacher Education, Faculty of Tarbiya and Teachers Training, State Islamic Institute Metro, Lampung. This is a biannually published journal. It is dedicated for experts, lecturers, teachers, practitioners and researchers ...