Jurnal Matematika Integratif
Vol 14, No 2: Oktober, 2018

Pengaruh Produk Domestik Regional Bruto (PDRB) Daerah terhadap Pertumbuhan Ekonomi dan Tingkat Pengangguran Terbuka di Provinsi DKI Jakarta

Putri Romhadhoni (Padjadjaran University)
Dita Zamrotul Faizah (Padjadjaran University)
Nada Afifah (Padjadjaran University)



Article Info

Publish Date
11 Jan 2019

Abstract

Pengangguran merupakan penduduk usia kerja yang tidak memiliki pekerjaan untuk memenuhi kebutuhan hidup. Tingkat pengangguran terbuka yang tinggi merupakan masalah serius yang dapat memberikan dampak buruk terhadap pertumbuhan ekonomi dan juga kesejahteraan masyarakat. Pertumbuhan ekonomi merupakan indikator penting dalam menilai kinerja perekonomian suatu negara atau daerah. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh PDRB (Produk Domestrik Regional Bruto) daerah terhadap pertumbuhan ekonomi dan tingkat pengangguran terbuka di Provinsi DKI Jakarta secara langsung dan tidak langsung yang mana kelak dapat membantu pengambil kebijakan dalam mengambil kebijakan yang tepat untuk perekonomian Provinsi DKI Jakarta. PDRB dibagi menjadi dua macam yaitu PDRB atas harga konstan dan PDRB atas dasar harga berlaku. Data yang digunakan dalam penelitian adalah data sekunder, menggunakan teknik analisis jalur (path analysis). Hasil analisis data menunjukkan, PDRB atas harga konstan berpengaruh positif terhadap pertumbuhan ekonomi dan tidak berpengaruh terhadap tingkat pengangguran terbuka. PDRB atas dasar harga berlaku tidak berpengaruh terhadap pertumbuhan ekonomi dan tingkat pengangguran terbuka. Pertumbuhan ekonomi berpengaruh positif terhadap tingkat pengangguran terbuka. Pertumbuhan ekonomi bukan merupakan variabel mediasi dalam PDRB harga konstan dan PDRB atas dasar harga berlaku terhadap tingkat pengangguran terbuka.

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

jmi

Publisher

Subject

Computer Science & IT Control & Systems Engineering Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Electrical & Electronics Engineering Engineering Mechanical Engineering Transportation

Description

Jurnal Matematika Integratif (JMI) is a national journal intended as a communication forum for mathematicians and other scientists from many practitioners who use mathematics in research. JMI received a manuscript in areas of study mathematics widely, and math-based multidisciplinary studies derived ...