Seminar Nasional Hasil Penelitian LP2M UNM
SEMINAR NASIONAL 2021 : PROSIDING EDISI 6

Strategi Pengintegrasian Penguatan Pendidikan Karakter Pada Mata Kuliah Wajib Kurikulum (MKWK) di Universitas Negeri Makassar

Mustari Mustari (Universitas Negeri Makassar)
Amri Rahman (Universitas Negeri Makassar)
Asia Asia (Universitas Negeri Makassar)



Article Info

Publish Date
21 Nov 2021

Abstract

Abstrak. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui strategi pelaksanaan perkuliahan MKWK untuk mendukung penguatan pendidikan karakter di Universitas Negeri Makassar. Jenis dan pendekaatan penelitian ini adalah deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Teknik pengumpulan data adalah kuesioner/angket. Hasil penelitian menunjukkan bahwa, mahasiswa peserta MKWK umumnya mengetahui dan memahami MKWK adalah matakuliah yang berfungsi membentuk watak dan keadaban mahasiswa yang bermartabat, mengetahui hakikat MKWK adalah mata kuliah yang memperkuat komitmen spritual mahasiswa. Pengetahuan dan pemahaman tersebut secara umum, responden menyatakan bahwa informasi diperoleh dari dosen MKWK. Terkait dengan nilai karakter yang akan dicapai MKWK. Terkait dengan strategi perkuliahan oleh dosen MKWK, responden juga menyatakan bahwa dosen memakai metode diskusi dan tanyajawab, serta studi kasus pemecahan masalah dikaitkan dengan penguatan pendidikan karakter. Dosen MKWK dalam proses perkuliahan telah mengembangkan intelektual (olah pikir) estetika (olah rasa) etika dan spritual (olah hati), dalam, mengembangkan dan melaksanakan materi ajar dengan mengintegrasikan dan menghubungkan kehidupan nyata sebagai bagian dari cashmethod, dengan memperhatikan masalah kearifan lokal. Dosen MKWK dalam hal penyampaian nilai karekter, dalam hal ini cerdas, jujur, peduli tangguh serta budaya akademik juga menjadi fokus perhatian dalam proses pelaksanaan perkuliahan.Kata Kunci : Penguatan Karakter pada MKWK

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

semnaslemlit

Publisher

Subject

Religion Arts Humanities Chemistry Dentistry Economics, Econometrics & Finance Energy Environmental Science Languange, Linguistic, Communication & Media Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Materials Science & Nanotechnology Mathematics Medicine & Pharmacology Public Health Social Sciences Other

Description

Perguruan tinggi seharusnya terpanggil untuk menjawab tantangan-tantangan di atas melalui pelaksanaan darma ketiga pengabdian pada masyarakat, dan panggilan tersebut sejauh ini sudah banyak dilakukan namun program-program yang betul-betul pokus pada sasaran masih perlu diperbaiki, terutama ...