Seminar Nasional Hasil Penelitian LP2M UNM
SEMNAS 2019 : PROSIDING EDISI 8

Analisis Sikap Kewirausahaan Aparat Sipil Negara di Sekretariat Daerah Kabupaten Sidenreng Rappang

Agus Syam (Universitas Negeri Makassar)
Marhawati Marhawati (Universitas Negeri Makassar)
Sudarmi Sudarmi (STIM Lasharan Jaya Makassar)



Article Info

Publish Date
13 Jan 2020

Abstract

Abstrak. Penelitian ini dilakukan untuk menjawab permasalahan, Bagaimana Sikap Kewirausahaan Aparat Sipil Negara (ASN) di Sekretariat Daerah Kabupaten Sidenreng Rappang. Dengan demikian, penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Bagaimana Sikap Kewirausahaan ASN di Sekretariat Daerah Kabupaten Sidenreng Rappang. Untuk itu, hasil penelitian ini diharapkan bermanfaat bagi: (1) Manfaat Teoritis, penelitian ini diharapkan mampu memberikan sumbangan pemikiran sebagai karya ilmiah yang dapat dipertanggungjawabkan, sehingga mampu menambah khazanah ilmu pengetahuan khususnya di bidang kewirausahaan., (2) Manfaat Praktis; (a) Penelitian ini dapat dimanfaatkan sebagai masukan bagi pimpinan di dalam memberikan ruang kepada Aparat Sipil Negara untuk menggalakkan kewirausahaan sebagai wujud meningkatkan kesejahteraan pegawainya; (b) Kepada ASN, tetap fokus kepada tugas dan tanggung jawabnya sebagai abdi masyarakat dan abdi negara. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif yang menggambarkan Sikap Kewirausahaan ASN di Sekretariat Daerah Kabupaten Sidenreng Rappang, dengan jumlah sampel sebanyak 80 orang. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu, observasi dan angket. Analisis data yang digunakan yaitu analisis statistik deskriptif. Implikasi penelitian yakni pentingnya sikap dan jiwa kewirausahaan bagi setiap ASN. Hasil penelitian menunjukkan bahwa, sikap kewirausahaan ASN berada pada kategori sangat tinggi sebesar 52,50 persen. sikap kewirausahaan dengan penuh percaya diri yang diukur dengan optimisme, ketidakketergantungan, dan teguh pada pendirian mendominasi dalam diri ASN dalam pembentukan sikap kewirausahaan. Kata kunci: sikap, kewirausahaan, dan Aparat Sipil Negara

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

semnaslemlit

Publisher

Subject

Religion Arts Humanities Chemistry Dentistry Economics, Econometrics & Finance Energy Environmental Science Languange, Linguistic, Communication & Media Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Materials Science & Nanotechnology Mathematics Medicine & Pharmacology Public Health Social Sciences Other

Description

Perguruan tinggi seharusnya terpanggil untuk menjawab tantangan-tantangan di atas melalui pelaksanaan darma ketiga pengabdian pada masyarakat, dan panggilan tersebut sejauh ini sudah banyak dilakukan namun program-program yang betul-betul pokus pada sasaran masih perlu diperbaiki, terutama ...