Journal AK-99
Vol 1 No 2 (2021): Journal AK-99

PERAN INSPEKTORAT SEBAGAI BADAN PENGAWASAN ANGGARAN DAERAH (Studi Kasus Pada Dinas Pendidikan Dan Kebudayaan Kota Parepare)

Anwar Anwar (Universitas Muhammadiyah Parepare)
Muh. Satriawan S (Universitas Muhammadiyah Parepare)



Article Info

Publish Date
11 Jan 2022

Abstract

Pengawasan terhadap penyelenggaraan Pemerintah Daerah merupakan salah satu faktor yang menentukan keberhasilan pengelolaan daerah dalam rangka mewujudkan kesejahteraan masyarakat. Kegiatan pengawasan juga merupakan salah satu upaya yang harus dilakukan untuk meningkatkan efisiensi dan efektifitas dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pembangunan daerah. Pembangunan yang dimaksud yakni realisasi program dan anggaran di semua sektor pembangunan kehidupan masyarakat. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Peran Inspektorat Sebagai Badan Pegawasan Anggaran Daerah (Studi Kasus Pada Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Parepare). Adapun Teknik Pengumpulan Data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu observasi, dokumentasi, dan wawancara. Informan dalam penelitian ini yaitu Auditor Inspektorat Kota Parepare yang memeriksa Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Parepare. Teknik Analisis Data dalam penelitian ini menggunakan analisis data Deskriptif Kualitatif. Dalam melakukan pemeriksaan Inspektorat Kota Parepare berpedoman pada Permendagri nomer 23 tahun 2007 tentang Pedoman Tata Cara Pengawasan Atas Penyelengara Pemerintah Daerah. Hal yang terungkap bahwa pemeriksaan yang dilakukan Inspektorat Kota parepare belum maksimal karna dalam pemeriksaan dana BOS satuan pendidikan tidak diperiksa semua hanya menggunakan metode sampling.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

ak99

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance

Description

Journal AK-99 merupakan jurnal yang diterbitkan oleh Program Studi Akuntansi Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Muhammadiyah Parepare yang mencakup bidang ilmu Akuntansi Manajemen, AKuntansi Sektor Publik, Akuntansi Ekonomi Syariah, Akuntansi Keuangan Daerah, Audit, Perpajakan. Journal AK-99 ...