Jurnal Teknik Ilmu dan Aplikasi
Vol. 3 No. 2 (2022): Jurnal Teknik Ilmu dan Aplikasi

EFEKTIFITAS PENGGUNAAN METODE EUCLIDIAN DAN AISLE UNTUK PENATAAN SITE LAYOUT OPTIMAL PROYEK DERMAGA X

Sitti Safiatus Riskijah (Politeknik Negeri Malang)



Article Info

Publish Date
14 Oct 2022

Abstract

Pengaturan site layout proyek sangat bervariasi tergantung pada jumlah dan dimensi fasilitas sementara yang dibutuhkan, luas area yang tersedia, dan lain-lain. Penempatan fasilitas akan mempengaruhi total jarak tempuh dari fasilitas satu ke fasilitas lainnya. Terdapat beberapa metode pengukuran jarak diantaranya adalah metode Euclidean dan Aisle. Tujuan penelitian yaitu untuk menentukan metode yang paling efektif dalam pengukuran jarak antar fasilitas sementara Proyek Dermaga X dalam menentukan site layout yang optimal. Data yang dibutuhkan adalah gambar site layout, jenis fasilitas sementara, jarak antar fasilitas, jumlah perpindahan tenaga kerja, daerah zona bahaya dan tidak bahaya. Pegukuran jarak menggunakan metode Eucladian dan Aisle. Penentuan site layout optimum menggunakan metode Multiobjective Function. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pengukuran jarak antar fasilitas dengan menggunakan metode Eucledian menghasilkan site layout yang paling optimal dibandingkan metode Aisle dengan nilai travelling distance dan safety indeks terkecil yaitu pada site layout alternatif 1 dengan kondisi equal site layout. Optimasi menggunakan metode Multiobjective Function dengan nilai penyetaraan 30 persen TD dan 70 persen SI serta 40 persen TD dan 60 persen SI diperoleh site layout alternatif 1 paling optimum dengan total nilai penyetaraan TD dan SI sebesar 1,0181 dan 1,0164 yang merupakan nilai TD dan SI penyetaraan terkecil.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jtia

Publisher

Subject

Automotive Engineering Chemical Engineering, Chemistry & Bioengineering Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Computer Science & IT Control & Systems Engineering Electrical & Electronics Engineering Energy Engineering Industrial & Manufacturing Engineering Mechanical Engineering

Description

Jurnal Teknik Ilmu dan Aplikasi (JTIA) merupakan sarana bagi para peneliti, akademisi, dan praktisi untuk mempublikasikan hasil penelitian, temuan, konsep, ataupun gagasan terkini khususnya dalam bidang keteknikan. JTIA terbit 2 kali dalam setahun yaitu pada bulan Januari dan Juli. Artikel yang ...