Jurnal Ilmu Sosial Politik dan Humaniora (Jisora)
Vol 2 No 1 (2019): Jurnal Ilmu Sosial Politik dan Humaniora

Pengaruh Kualitas Produk Dan Kualitas Pelayanan Terhadap Kepuasan Nasabah Tabungan PT Bank X Bandung

Hilman Rismanto (Universitas Telkom)



Article Info

Publish Date
18 Mar 2019

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisisa seberapa besar pengaruh kualitas produk dan kualitas pelayanan terhadap kepuasan nasabah tabungan PT X Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif dan verifikatif. Berdasarkan data yang diperoleh dari perusahaan dengan jumlah dengan sampel 88 orang, Pengambilan sampel yang dilakukan dalam penelitian ini adalah dengan teknik Nonprobability sampling, Analisis data menggunakan sofware SPSS 2.0. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kualitas produk, kualitas pelayanan dan kepuasan dipersepsikan baik oleh nasabah. Kualitas produk memiliki tidak memiliki pengaruh signifikan terhadap kepuasan, kualitas pelayanan memiliki pengaruh signifikan terhadap kepuasan. Artinya menunjukan bahwa semakin baik kualitas pelayanan yang terbentuk maka, ada kecenderungan pula semakin meningkatnya kepuasan dari para nasabahnya. Kualitas produk dan kualitas pelayanan secara bersama- sama memiliki pengaruh signifikan terhadap kepuasan, artinya semakin baiknya kinerja kualitas produk dan kualitas pelayanan, maka hal tersebut akan meningkatnya kepuasan. Dari hasil analisis skripsi ini dapat disimpulkan bahwa jika variabel itu berdiri sendiri maka tidak setiap varibel akan memberikan pengaruh yang signifikan terhadap kepuasan, tetapi bila variabel itu bersama-sama dapat berpengaruh secara signifikan terhadap kepuasan nasabah.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

jisora

Publisher

Subject

Humanities Social Sciences

Description

Jurnal Ilmu Sosial Politik dan Humaniora (JISORA) is a multidisciplinary open access journal on a national scale with a combination of Social, Political and Humanities studies. All articles published go through a rigorous and fast review process to meet journal quality standards. In particular, ...