Jurnal Media Pengabdian Komunikasi
Vol 3, No 1 (2023): Jurnal Media Pengabdian Komunikasi

Penyusunan Laporan Keuangan Menggunakan Software MYOB Accounting Versi 18 (Studi Kasus pada RAI SJ LEATHER)

Novie Susanti Suseno (Universitas Garut)
Mochamad Romdhon (Universitas Garut)
Hidayat Sudaha (Universitas Garut)



Article Info

Publish Date
22 Jun 2023

Abstract

Rumusan masalah pada penelitian ini ialah bagaimana transaksi yang terjadi, bagaimana aset-aset yang dimiliki, bagaimana penggunaan laporan keuangan, dan bagaimana manfaat yang diperoleh setelah menggunakan MYOB Accounting Versi 18. Diperlukan penyusunan laporan keuangan menggunakan software MYOB Accounting Versi 18 untuk menghasilkan laporan keuangan yang cepat dan akurat sesuai dengan SAK ETAP. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui transaksi yang terjadi, aset-aset yang dimiliki, penggunaan laporan keuangan, dan manfaat yang diperoleh setelah menggunakan MYOB Accounting Versi 18. Metode dalam penelitian ini menggunakan metode deskriptif dengan menggunakan pendekatan kualitatif. Sumber data yang digunakan pada penelitian ini menggunakan data primer dan sekunder. Teknik pengumpulan data menggunakan penelitian wawancara dan observasi. Teknik analisis data yang digunakan ialah reduksi data, penyajian data, dan verifikasi. Prosedur pemilihan informan yang digunakan ialah informan kunci UMKM Pengrajin Kulit adalah pemilik RAI SJ LEATHER. Berdasarkan hasil penelitian, output dari penggunaan software MYOB Accounting pada RAI SJ LEATHER menunjukkan bahwa laporan keuangan tahun 2018 dan 2019 terjadinya surplus dan tahun 2020 mengalami defisit.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

medikom

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Social Sciences

Description

Jurnal Media Pengabdian Komunikasi, diterbitkan dua kali setahun (Desember dan Juni). Jurnal ini berfokus pada hasil pengabdian kepada masyarakat berupa penyuluhan, sosialisasi, pelatihan dan pemberdayaan masyarakat yang memiliki nilai kebaruan dalam bidang ilmu komunikasi atau rumpun ilmu social ...