RACIC : Rab Construction Research
Vol 8 No 1 (2023): JUNI

PENGGUNAAN EGG SHELL POWDER (ESP) DAN SUGARCANE PULP ASH (SPA) SEBAGAI BAHAN STABILISASI TERHADAP KUAT DUKUNG TANAH LEMPUNG

Fitridawati Soehardi (Unknown)
Marta Dinata (Unknown)



Article Info

Publish Date
26 Jun 2023

Abstract

Perbaikan pada tanah lempung umumnya menggunakan metode stabilisasi untuk memperbaiki sifat-sifat tanah lempung dengan bahan tambahan yang di campurkan pada tanah lempung asli sehingga meningkatkan kuat dukung tanah sesuai spesifikasi teknis dalam kontruksi bangunan. Egg Shell Powder (ESP) merupakan hasil limbah dari rumah tangga maupun insdustri rumahan yang mempunyai kandungan kalsium karbonal (CaCO3) cukup tinggi sehingga dapat mengisis lubang antara pori-pori dan merekatkan partikel-partikel tanah. Sedangkan Sugarcane Pulp Ash (SPA) merupakan salah satu limbah dari hasil rumah tangga maupun pengolahan tebu yang tidak dimanfaatkan oleh masyarakat sekitar sehingga dapat mengurangi polusi lingkungan. Metode penelitian yang dilakukan dalam penelitian ini adalah pengujian laboratorium terhadap nilai kadar air, berat jenis dan nilai CBR penambahan ESP dan SPA terhadap tanah lempung dengan variasi 0%, 5%, 10% dan 15% serta terhadap penambahan 5% SPA. Hasil Tanah asli dalam penelitian ini termasuk dalam klasifikasi tanah CL, yakni Lempung Tak organik dengan plastisitas rendah sampai sedang. Nilai kadar air optimum cendrung mengalami penurunan seiring dengan penambahan ESP dan SPA pada tanah asli yaitu pada variasi ESP 15% dan SPA Yaitu 19 % dan nilai berat jenis mengalami peningkatan yaitu 1,71 gg/cc . Peningkatan nilai CBR terjadi pada penambahan ESP 15% dan SPA 5% yaitu sebesar 9,23%.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

racic

Publisher

Subject

Civil Engineering, Building, Construction & Architecture

Description

RACIC "Rab Construction Research" (ISSN 2527-7073) adalah Jurnal yang dikelola oleh Program Studi Teknik Sipil, Fakultas Teknik Universitas Abdurrab, yang terbit secara berkala dalam dua edisi per ...