Islamic Accounting and Finance Review
Vol 4 No 1 (2023): June 2023

PENGARUH TINGKAT PENDIDIKAN, SOSIALISASI DAN TEKNOLOGI INFORMASI TERHADAP PENERAPAN STANDAR AKUNTANSI KEUANGAN ENTITAS MIKRO, KECIL, DAN MENENGAH PADA UMKM DI KOTA BONE

Annisa Faizal (Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar)
Jamaluddin Majid (Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar)
Namla Elfa Syariati (Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar)



Article Info

Publish Date
30 Jun 2023

Abstract

Abstract, This study aims to examine and determine the effect of the level of education, socialization, and information technology on the implementation of Financial Accounting Standards (SAK EMKM) in Micro, Small, and Medium Enterprises (MSMEs) especially on coffee shop businesses in the Bone City Region. This type of research is a quantitative research. The sample in this study is the owner of a coffee shop business in Bone City which 50 people. The data used are primary data derived from respondents' responses through the dissemination of questionnaires with sampling methods using purposive judgement sampling. The data analysis technique used in this study is a multiple regression analysis technique with the help of the SPSS program version 25. In this study using Unified Theory of Acceptance and Use of Technology and human capital theory. The results of this study showed that only the variable levels of education and information technology had a positive influence on the implementation of financial accounting standards of micro, small and medium entities in coffee shop businesses. While other variables, socialization regarding SAK EMKM have no effect on the implementation of financial accounting standards of micro, small and medium entities in coffee shop businesses in Bone City. Abstrak, Penelitian ini bertujuan untuk menguji dan mengetahui pengaruh dari tingkat pendidikan, sosialisasi, dan teknologi informasi terhadap penerapan Standar Akuntansi Keuangan (SAK EMKM) pada Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) khususnya pada usaha coffee shop di Wilayah Kota Bone. Jenis penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif. Adapun sampel dalam penelitian adalah pemilik usaha coffee shop di Kota Bone yang berjumlah 50 orang. Data yang digunakan yaitu data primer yang berasal dari tanggapan responden melalui penyebaran kuesioner dengan metode pengambilan sampel menggunakan purposive judgement samplin. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah teknik analisis regresi berganda dengan bantuan program SPSS versi 25. Dalam penelitian ini menggunakan Unified Theory of Acceptance and Use of Technology dan Human Capital Theory. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa hanya variabel tingkat pendidikan dan teknologi informasi mempunyai pengaruh positif terhadap penerapan standar akuntansi keuangan entitas mikro, kecil dan menengah pada usaha coffee shop. Sedangkan variabel lainnya yaitu sosialisasi mengenai SAK EMKM tidak berpengaruh terhadap penerapan standar akuntansi keuangan entitas mikro, kecil dan menengah pada usaha coffee shop di Kota Bone.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

isafir

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

ISAFIR: Islamic Accounting and Finance Review adalah jurnal ilmiah bidang akuntansi dan keuangan baik konvensional maupun integrasi keilmuan dengan Islam yang diterbitkan oleh Jurusan Akuntansi, Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI), Universitas Islam Negeri (UIN) Alauddin Makassar. ISAFIR: ...