Jurnal Pengabdian Masyarakat Saga Komunitas
Vol. 2 No. 3 (2023): Jurnal Pengabdian Masyarakat Saga Komunitas

Fasilitasi Kesehatan Pencegahan Hipertensi di Kampung Nangleng, Desa Lemah Duhur, Kabupaten Bogor

Stefani Yulita Leftungun (Universitas Indonesia Maju)
Ayu Suranti Listriyani (Universitas Indonesia Maju)
Dini Auliana Manenti (Universitas Indonesia Maju)
Felix Sandya (Universitas Indonesia Maju)
Intan Cahyani (Universitas Indonesia Maju)
Luqman Yoga Prawira (Universitas Indonesia Maju)
Sabiha Mawaddah Sopian (Universitas Indonesia Maju)
Winanda Alifiana (Universitas Indonesia Maju)
Nina Nina (Universitas Indonesia Maju)



Article Info

Publish Date
30 Jun 2023

Abstract

Latar belakang: Angka prevalensi hipertensi di Provinsi Jawa Barat merupakan angka prevalensi hipertensi tertinggi dibandingkan dengan provinsi lainnya yang ada di Indonesia, yaitu sebesar 39,6%. Kota Bogor merupakan kota atau kabupaten di Jawa Barat yang memiliki jumlah penderita hipertensi tertinggi, yaitu sebanyak 830.741 orang. Tujuan: Tujuan pengabdian masyarakat ini untuk membangkitkan semangat peserta untuk menambah pengetahuan dan memperbaiki aktivitas fisik serta pola makan melalui program CERDIK. Metode: Kegiatan pengabdian masyarakat yang dilaksanakan menggunakan metode fasilitasi dengan pendekatan FGD melalui media lembar balik. Hasil: Hasil pre-test dan post-test dimana dari 14 ibu-ibu usia produktif sebanyak ada 9 peserta (64,28%) yang pengetahuannya cukup baik. Setelah dilakukan penjelasan dengan media lembar balik didapatkan peningkatan pengetahuan menjadi 80% atau 11 peserta (78,57%) pengetahuan baik tentang hipertensi. Kesimpulan: Dapat disimpulkan terjadi peningkatan pengetahuan ibu-ibu tentang pencegahan hipertensi di Kampung Nangleng, Desa Lemah Duhur, Kabupaten Bogor.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jpmsk

Publisher

Subject

Education Health Professions Public Health

Description

Jurnal Pengabdian Masyarakat Saga Komunitas (JPMSK), specifically focuses on the main problems in the development of the science of public services as follows: 1. Community Services, Communities, Local Food Security; 2.Community Empowerment, Social Access; 3. Training, Marketing, Appropriate ...