Jurnal Informatika Upgris
Vol 9, No 1: Juni 2023

Sistem Informasi Geografis Penerima Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya (BSPS) Berbasis Android

Siti Andini Utiarahman (Universitas Ichsan Gorontalo)
Satriadi D Ali (STMIK Ichsan Gorontalo)
Rian Anugrawan Mokodompit (STMIK Ichsan Gorontalo)



Article Info

Publish Date
29 Jun 2023

Abstract

Permasalahan yang ditemui pada Satuan Kerja PUPR Gorontalo adalah tim verifikasi lapangan, jika turun lokasi mereka harus mendatangi rumah pada lokasi-lokasi yang sudah di tentukan baik di kabupaten maupun di kota. Lamanya tim untuk melakukan survei paling lama 1 minggu dan paling cepat 3-4 hari. Untuk menyelesaikan permasalahan di atas maka peneliti akan membuat sebuah aplikasi yang dapat mempermudah tim survei dan tim SKPD dalam menentukan titik lokasi dan memverifikasi data, sehingga tentunya mempercepat hasil survei dan tidak memakan waktu yang lama. Adapun metode analisis sistem yang digunakan adalah metode Research and Development atau yang dikenal dengan metode Penelitian dan Pengembangan. Metode ini didefinisikan sebagai metode penelitian yang digunakan untuk menghasilkan produk tertentu dan menguji keefektifan produk tersebut. Aplikasi dibangun dengan bahasa pemrograman Java dan PHP serta database MySQL sebagai penyimpanan data. Sistem menggunakan teknik web service untuk mengambil data dari server. Hasil penelitian ini diperoleh hasil akhir berupa Aplikasi Sistem Informasi Geografis Berbasis Android yang menyajikan informasi lokasi peserta BSPS dalam bentuk maps pada smartphone android serta memudahkan proses pengurusan BSPS oleh peserta, desa, tim survey dan tim PUPR. Pengujian yang dilakukan menggunakan pengujian whitebox pada modul registrasi dengan hasil perhitungan Cyclomatic Complexcity (CC) = 2 dan V (G) = 2 karena itu dapat disimpulkan bahwa logika sistem dapat berjalan secara efektif dan efisien.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

JIU

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

Journal of Informatics UPGRIS published since June 2015 with frequency 2 (two) times a year, ie in June and December. The editors receive scientific writings from lecturers, teachers and educational observers about the results of research, scientific studies and analysis and problem solving closely ...