Jurnal Pengabdian Masyarakat STIE Surakarta (DIMASETA)
Vol 2 No 1 (2023): Juni 2023

Sistem Pelaporan Keuangan Gereja yang Baik dan Benar berdasarkan ISAK 35 di Gereja Kristen Jawa Juwiring

Dyah Ayu Puri Palupi (Universitas Kristen Teknologi Solo)
Basuki Nugroho (Universitas Kristen Teknologi Surakarta)
Liya Puspitasari (Universitas Kristen Teknologi Surakarta)



Article Info

Publish Date
30 Jun 2023

Abstract

Pengabdian ini dilaksanakan dengan tujuan gereja mampu mengimplementasikan penggunaan ISAK 35 dalam kegiatan pelaporan keuangannya. Sistem pelaporan keuangan dengan ISAK 35 ini dikhususkan untuk organisasi nirlaba. Karena itu gereja sebagai salah satu organisasi nirlaba merupakan organisasi yang sangat membutuhkan informasi tentang penggunaan ISAK 35 dalam penulisan laporan keuangan di gereja. Metode pengabdian dilakukan dengan cara sosialisasi tentang ISAK 35 dan pentingnya pelaporan keuangan dengan menggunakan ISAK 35 bagi organisasi nirlaba. Hasil akhir dari pengabdian adalah pemahaman masyarakat gereja tentang pentingnya ISAK 35 dalam pelaporan keuangan untuk organisasi nirlaba yang salah satunya adalah gereja. Setelah kegiatan pengabdian ini penggunaan ISAK 35 dan pendampingan pencatatan dengan sistem ini akan membuat gereja menjadi lebih efisien, lebih akurat, lebih terperinci, dan lebih memudahkan dalam melakukan pelaporan keuangan daripada pencatatan kegiatan tersebut tanpa menggunakan ISAK 35.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

Dms

Publisher

Subject

Humanities Economics, Econometrics & Finance Environmental Science

Description

Jurnal Pengabdian Masyarakat Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Surakarta (DIMASETA) merupakan jurnal pengabdian yang diterbitkan oleh STIE Surakarta. DIMASETA bertujuan mengakomodir pengabdian para dosen dan pengabdi untuk diterbitkan, Terbitan pertama pada bulan Juni 2022 di volume 1 nomer 1 engan Nomor ...