EJOIN : Jurnal Pengabdian Masyarakat
Vol. 1 No. 7 (2023): EJOIN : Jurnal Pengabdian Masyarakat, Juli 2023

PENINGKATAN PENGETAHUAN TENTANG PENCEGAHAN KANKER KOLON DENGAN MOTIVASI KONSUMSI SAYURAN PADA SISWA SD AMBARKETAWANG, GAMPING, SLEMAN

Muji Rahayu (Poltekkes Kemenkes Yogyakarta)
Ullya Rahmawati (Poltekkes Kemenkes Yogyakarta)
Martha Atik Martsiningsih (Poltekkes Kemenkes Yogyakarta)
Rita Rena Pudyastuti (Poltekkes Kemenkes Yogyakarta)
Sujono Sujono (Poltekkes Kemenkes Yogyakarta)
Menik Kasiyati (Poltekkes Kemenkes Yogyakarta)



Article Info

Publish Date
10 Jul 2023

Abstract

Kanker kolorektal merupakan salah satu dari kejadian kanker tersering di Indonesia. Penyebab dari kanker kolorektal sendiri sampai saat ini belum diketahui secara pasti, tetapi banyak faktor risiko yang dipercaya dapat menyebabkan kanker kolorektal, salah satunya adalah jumlah asupan serat dari sumber makanan sehari-hari seperti sayur, buah, dan kacang-kacangan. Beberapa peneliti yang menemukan adanya korelasi signifikan terhadap diet dan kejadian kanker kolorektal berspekulasi bahwa makanan yang kita makan akan mempengaruhi keberagaman mikrobiota yang berada di dalam usus yang nantinya akan mempengaruhi proses terbentuknya kanker. Selain itu terdapat kecenderungan bahwa anak-anak jaman sekarang kurang menyukai sayuran dan lebih menyukai makanan instan yang rendah serat. Selain sebagai sumber serat, sayuran juga merupakan sumber vitamin dan mineral yang penting untuk tubuh. Kegiatan pengabdian masyarakat ini merupakan aplikasi dari health promotion dengan cara menginisiasi agar kurikulum sekolah dasar dapat terkandung materi terkait konsumsi sayuran, sehingga anak-anak didik menjadi terbiasa mengkonsumsi sumber serat terutama sayuran. Pengabdian kepada masyarakat ini berlokasi di empat sekolah di wilayah Kabupaten Sleman. Pemilihan sekolah didasarkan pada letak geografis dan kedekatan akses makanan siap saji. Kegiatan ini meliputi pengukuran pengetahuan tentang kanker kolon, tentang pentingnya konsumsi dan pola konsumsi sayuran pada siswa SD sasaran. Setelah itu diikuti dengan pemberian materi dalam bentuk audio-visual dan buku “Ayo Makan Sayuran”, kemudian dilakukan pengukuran peningkatan pengetahuan dan motivasi konsumsi sayuran pada siswa SD sasaran.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

ejoin

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Education Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Public Health Social Sciences

Description

EJOIN is a journal that is a scientific forum for community service with e-ISSN: 2985-5322, and managed by LPPM Institut Pendidikan Nusantara Global. Publish articles on community service activities in the fields of education, social, human resource development, health, appropriate technology, and ...