Jurnal Minfo Polgan (JMP)
Vol. 12 No. 1 (2023): Artikel Penelitian Juni 2023

Pengaruh Kepemilikan Manajerial, Kepemilikan Institusional, Komisaris Independen, Dan Komite Audit Terhadap Nilai Perusahaan Pada Perusahaan Keuangan Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia

Afni Eliana Saragih (Universitas Katolik Santo Thomas)
Herikson Tampubolon (Universitas Pembinaan Masyarakat Indonesia)



Article Info

Publish Date
22 Jun 2023

Abstract

Nilai perusahan merupakan harga yang bersedia dibayar oleh calon pembeli atau investor apabila perusahaan dijual. Semakin tinggi nilai perusahaan, semakin besar kemakmuran yang akan diterima oleh pemilik perusahaan. Nilai sebuah perusahaan itu sendiri merupakan acuan bagi para investor dalam melakukan investasi pada perusahaan karena penting bagi investor untuk melihat seberapa besar nilai perusahaan, yang nanti akan menjadi bahan pertimbangan bagi investor dalam pengambilan keputusan untuk melakukan investasi. Nilai perusahaan dapat dipengaruhi oleh karakteristik perusahaan maupun tata kelola perusahaan. Variabel yang diteliti dalam penelitian ini adalah nilai perusahaan sebagai variabel dependen, dan kepemilikan manajerial, kepemilikan institusional, komisaris independen, komite audit sebagai variabel independen. Data yang digunakan adalah data sekunder yang diperoleh dari laman Bursa Efek Indonesia (BEI). Sampel penelitian ini adalah perusahaan perbankan yang terdaftar di BEI. Metode penelitian yang digunakan adalah Analisis Regeresi Linier Berganda. Hasil penelitian menemukan kepemilikan manajerial, kepemilikan institusional, dan komisaris independen tidak berpengaruh signifikan terhadap nilai perusahaan. Komite audit memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap nilai perusahaan.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jmp

Publisher

Subject

Computer Science & IT Library & Information Science Mathematics Social Sciences

Description

Jurnal Minfo Polgan (JMP) merupakan jurnal nasional yang diterbitkan oleh Program Studi Manajemen Informatika Politeknik Ganesha Medan terbit berkala (satu tahun dua kali yaitu Maret dan September) dengan tujuan untuk menyebarluaskan hasil riset bidang teknologi dan informasi kepada para akademisi, ...