eProceedings of Engineering
Vol 10, No 3 (2023): Juni 2023

Visualisasi Al- Qur’an Berbasis Knowledge graph dengan Ayat Sebagai Vertex

Shinta Cyntia Ayuningtyas (Telkom University)
Kemas Rahmat Saleh Wiharja (Telkom University)
Fhira Nhita (Telkom University)



Article Info

Publish Date
27 Jun 2023

Abstract

Abstrak-Al- Qur’an merupakan sumber utama ajaran agama islam yang memiliki derajat keterkaitan yang sangat tinggi diantara ayat-ayatnya. Cara yang paling natural untuk menyajikan keterkaitan antara ayat ini adalah dengan menyajikan Al-Qur’an dalam format knowledge graph. Penelitianini akan mencoba menyajikan Al-Qur’an dalam format Knowledge graph dengan setiap ayat yang akan dijadikan sebagai node dan hubungan antar setiap ayat yang dijadikan relasi (busur) pada Knowledge graph. Sebelumnya sudah ada penelitian yang menyajikan Al- Qur’an dalam bentuk Knowledge graph dengan menggunakan Neo4j yang berjudul ‘Visualisasi Tematik Al- Qur’an berbasis Knowledge Graph’. Berbeda dengan penelitian sebelumnya pada penelitian ini akan digunakan TigerGraph untuk proses penyajian knowledge graph. Pada proses pengujian dilakukan 2 tahap yaitu membandingkan antara penelitian ini dengan penelitian sebelumnya dalam hal kelengkapan keterhubungan ayat yang dihasilkan. dan melibatkan penguji (ahli Al - Qur’an) untuk menguji kelengkapan keterhubungan ayat yang dihasilkan. Hasil yang didapatkan dari penelitian ini adalah pada pengujian tipe pertama data yang dapat dimunculkan oleh sistem ini memiliki hasil tema yang lebih lengkap daripada penelitian sebelumnya karena menggunakan dataset yang berbeda. Pada pengujian tipe kedua memiliki hasil keterkaitan yang berbeda saat divalidasi oleh penguji dikarenakan data yang dihasilkan sesuai dengan data yang berasal dari sumber dataset, perbedaan hasil keterkaitan ini dikarenakan adanya beberapa perbedaan pendefinisian kata atau kalimat tertentu dari pengertian bahasa arab saat diterjemahkan kedalambahasa indonesia.Kata kunci -Al – Qur’an , knowledge graph , visualisasi tematik ,tigergraph.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

engineering

Publisher

Subject

Computer Science & IT Control & Systems Engineering Electrical & Electronics Engineering Engineering Industrial & Manufacturing Engineering

Description

Merupakan media publikasi karya ilmiah lulusan Universitas Telkom yang berisi tentang kajian teknik. Karya Tulis ilmiah yang diunggah akan melalui prosedur pemeriksaan (reviewer) dan approval pembimbing ...