Paradoks : Jurnal Ilmu Ekonomi
Vol. 6 No. 3 (2023): May - July

Pengaruh Motivasi Kerja dan Lingkungan Kerja Terhadap Kinerja Karyawan

Rezki Wahyuni (Universitas Muslim Indonesia)
Achmad Gani (Universitas Muslim Indonesia)
Muh. Haerdiansyah Syahnur (Universitas Muslim Indonesia)



Article Info

Publish Date
10 Jul 2023

Abstract

Penelitian bertujuan untuk Menganalisis Pengaruh Motivasi Kerja dan Lingkungan Kerja Terhadap Kinerja Karyawan PT. Pelabuhan Indonesia (Persero) Regional 4. Penelitian ini menggunakan data Primier berupa jawaban responden dengan jumlah anggota 60 orang. Penelitian ini menggunakan Analisis analisis regresi linier berganda untuk mengetahui pengaruh motivasi kerja dan lingkungan kerja terhadap Kinerja Karyawan, pengelohan data menggunakan program IBM SPSS 25. Hasil daripada studi ini menjelaskan bahwa Motivasi Kerja menjadi salah satu faktor penentu naik turunnya Kinerja Karyawan PT. Pelabuhan Indonesia (Persero) Regional 4. Lingkungan Kerja menjadi salah satu faktor penentu naik turunnya Kinerja Karyawan PT. Pelabuhan Indonesia (Persero) Regional 4. Motivasi yang sudah dimiliki dan ditetapkan karyawan PT. Pelabuhan Indonesia (Persero) Regional 4 mempunyai nilai koefisien regresi lebih kecil dari Lingkungan Kerja, tetapi alangkah baiknya Motivasi yang sudah ada dievaluasi dan ditingkatkan lagi agar motivasi yang semakin baik dan dapat meningkatkan kinerja karyawan PT. Pelabuhan Indonesia (Persero) Regional 4.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

PARADOKS

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

Jurnal ini memuat tulisan ilmiah dalam bentuk hasil penelitian, kajian teori dan aplikasi teori, gagasan konseptual, resensi buku baru dan bibliografi. Tulisan-tulisan yang dimuat telah melalui proses penyuntingan seperlunya oleh penerbit dengan tanpa mengubah substansi sesuai naskah aslinya. ...