Jurnal Keperawatan
Vol 6 No 1 (2016): Jurnal Keperawatan

Pengaruh Pemberian Kompres Jahe Hangat Terhadap Penurunan Nyeri Arthritis Gout pada Lansia di Wilayah Kerja Puskesmas Tanjungpinang

Ernawati (STIKES Hang Tuah Tanjungpinang)
Clara (STIKES Hang Tuah Tanjungpinang)
hammadi (STIKES Hang Tuah Tanjungpinang)



Article Info

Publish Date
27 Jan 2016

Abstract

Lanjut usia adalah bagian dari proses pertumbuhan. Semakin bertambahnya umur manusia maka akan terjadi penurunan kondisi fisik, salah satunya pada sistem muskuloskeletal seperti pada penyakit Arthritis Gout. Hal ini menyebabkan banyaknya keluhan diantaranya seperti nyeri pada persendian. Untuk meringankan keluhan nyeri ini dapat dilakukan dengan cara non farmakologi yaitu dengan kompres jahe hangat. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh pemberian kompres jahe hangat terhadap penurunan nyeri Arthritis Gout pada lansia di Wilayah Kerja Puskesmas Tanjungpinang Tahun 2016. Desain penelitian yang digunakan adalah Pra Exsperiment dengan menggunakan rancangan One Grup Pretest Posttest. Pengambilan sampel diambil dengan teknik Purposive Sampling yang berjumlah 17 orang. Data dianalisis menggunakan uji Wilcoxon dengan nilai p value 0,000 (<0,05). Maka dapat disimpulkan bahwa ada pengaruh pemberian kompres jahe hangat terhadap penurunan nyeri Arthritis Gout pada lansia di Wilayah Kerja Puskesmas Tanjungpinang Tahun 2016. Hasil penelitian ini diharapkan dapat diterapkan oleh lansia yang berada di Wilayah Kerja Puskesmas Tanjungpinang dalam melakukan terapi kompres jahe hangat secara mandiri untuk menurunkan nyeri Arthritis Gout.

Copyrights © 2016






Journal Info

Abbrev

jurkep

Publisher

Subject

Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Dentistry Education Health Professions Immunology & microbiology Medicine & Pharmacology Neuroscience Nursing Public Health Veterinary

Description

Jurnal Keperawatan STIKES Hang Tuah Tanjungpinang memuat kajian di bidang keperawatan, meliputi: 1. keperatawan anak dan maternitas 2. keperatawan jiwa, komunitas, keluarga dan gerontik 3. keperatawan dasar dan manajemen keperawatan 4. keperatawan medikal bedah 5. keperatawan gawat ...