Jurnal Pangan dan Agroindustri
Vol. 5 No. 4 (2017)

OPTIMASI PROSES EKSTRAKSI PEKTIN DARI KULIT DAN JERAMI NANGKA (Artocarpus heterophyllus) MENGGUNAKAN KURVA RESPON PERMUKAAN

Nilta Shabrina Itsnani (Jurusan Teknologi Hasil Pertanian Fakultas Teknologi Pertanian Universitas Brawijaya)
Simon Bambang Widjanarko (Unknown)



Article Info

Publish Date
02 Mar 2018

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk memanfaatkan limbah kulit dan jerami nangka sebagai penghasil pektin,mengetahui suhu dan waktu ekstraksiyang menghasilkan nilai respon rendemen, derajat esterifikasi dan viskositas yangoptimal serta mengetahui karakteristik pektin hasil optimasi. Hasil optimasi yang diprediksikan program menunjukkan kondisi optimum ekstraksi pektin adalah suhu 77.14oC dan waktu 1 jam, dengan hasil rendemen 4.19%, derajat esterifikasi 71.74% dan viskositas 63.89 cP. Hasil verifikasi diperoleh rendemen 4.01%, derajat esterifikasi 70.86% dan viskositas 65.33 cP. Karakteristik pektin optimasi adalah kadar metoksil 5.73%, asam galakturonat 41.55%, kadar air 10.28%, abu 1.57%, kekuatan gel 9.1N, sineresis 0.0017 g air/g sampel.menit dan berwarna coklat muda(L=59.6, a=10.9 dan b=18.3). Hasil uji T menunjukkan pektin hasil optimasi dibandingkan pektin komersial berbeda nyata pada kadar metoksil, asam galakturonat, air, abu,sineresis dan warna, sedangkan kekuatan gel tidak berbeda nyata. Kata Kunci: Kulit dan Jerami Nangka, Response Surface Methodology, Suhu, Waktu

Copyrights © 2017