Proceeding Mercu Buana Conference on Industrial Engineering
Vol 4 (2022): RENEWABLE ENERGY TOWARD SUSTAINABILITY OF SUPPLY CHAINS IN THE I4.0 ERA

Analisis Penyebab Apron Putus Sebelum Product Life Cycle dan Pengaruhnya Terhadap Produktivitas dengan Pendekatan Fishbone Diagram

Fajar Pitarsi Dharma (Akademi Komunitas Industri Tekstil dan Produk Tekstil Surakarta)
Vallen Laurinda Defrina Widyawan (Akademi Komunitas Industri Tekstil dan Produk Tekstil Surakarta)
Laily Nurfiana (Akademi Komunitas Industri Tekstil dan Produk Tekstil Surakarta)
Mita Maisaroh (Akademi Komunitas Industri Tekstil dan Produk Tekstil Surakarta)



Article Info

Publish Date
22 Jun 2022

Abstract

Produktivitas yang tinggi dan memenuhi target tidak terlepas dari berbagai permasalahan yang disebabkan dari berbagai faktor. Produktivitas meningkat bisa diakibatkan karena input yang berkurang, output yang bertambah, atau ada proses yang sempurnakan. permasalahan yang ditemukan pada mesin ring frame adalah banyaknya apron putus sebelum masa lifetime. Batasan-batasan masalah dalam penyusunan penelitian ini diperlukan untuk menjaga perluasan topik yang melebar dan kelanjutan analisis yang lebih terarah. Adapun batasan tersebut adalah 1) pengamatan dilakukan untuk benang ring spinning CD 40, 2) pengamatan apron putus di laksanakan di Unit 2 PT XYZ. 3) Mesin yang akan digunakan adalah Ring Frame G33. Banyaknya apron yang putus menyebabkan spindle yang idle, sehingga banyak spindle yang tidak menghasilkan output. Hal ini berpengaruh terhadap produktivitas, karena hasil produksi tidak akan tercapai. Dari pengamatan yang dilakukan selama 5 hari dapat dilihat berkurangnya produksi sebesar 1,75%/hari. Oleh karena itu operator perlu diberi pengetahuan tambahan tentang penyebab apron putus, dan mekanik perlu diberi pengetahuan tentang pemasangan apron yang benar. Untuk mengatasi faktor penyebab apron putus hal yang perlu dilakukan adalah meningkatkan skill operator dan mekanik, melakukan pengecekan  spring dan bottom roll secara periodic, Penurunan twist pada roving, memperhitungkan lagi setting roller gauge dan menjaga kebersihan bagian yang di lewati oleh roving/di sekitar apron. Pengaruh apron putus terhadap produktivitas adalah tidak tercapainya target produksi, dari target 43,5 bale per 5 hari menjadi 42,7 bale/5 hari, dengan total production loss 1,75%.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

mbcie

Publisher

Subject

Engineering Industrial & Manufacturing Engineering

Description

Proceeding Mercu Buana Conference on Industrial Engineering merupakan salah satu kajian yang membahas segala aspek ilmu bidang Teknik Industri. Seminar ini diselenggarakan oleh Program Studi Magister Teknik Industri Universitas Mercu Buana Jakarta. Seminar Nasional yang unik ini menyediakan forum ...