Jurnal Pengabdian Masyarakat Dentmas
Vol 1, No 1 (2023): Juni 2023

EFEKTIFITAS METODE PENYULUHAN DENGAN AUDIOVISUAL TENTANG BIBIR SUMBING PADA IBU-IBU POSYANDU KELURAHAN SONDOLWETAN BANYUMANIK SEMARANG

Yayun Siti Rochmah (Fakultas Kedokteran Gigi, Universitas Islam Sultan Agung, Semarang)
Erwid Fathur Rahman (Fakultas Kedokteran Gigi, Universitas Islam Sultan Agung, Semarang)
Jaka Kusnata (Fakultas Kedokteran Gigi, Universitas Islam Sultan Agung, Semarang)



Article Info

Publish Date
23 Jun 2023

Abstract

Latarbelakang: Pengetahuan tentang bibir sumbing masih sangat minim di masyarakat Indonesia. Hal ini berdampak pada kurang maksimal pencapaian perawatan pada kasus bibir sumbing, sehingga diperlukan strategi peningkatan pengetahuan terutama pada ibu, agar bibir sumbing dapat terdeteksi awal dan dapat mendapatkan perawatan secara maksimal. Tujuan dari penelitian ini adalah menilai efektivitas penyuluhan dengan visualisasi pada ibu, sehingga dapat dicapai perubahan pengetahuan tentang bibir sumbing. Metode: Metode penelitian adalah membandingkan pengetahuan ibu-ibu tentang bibir sumbing sebelum penyuluhan dan setelah penyuluhan dengan media audiovisual melalui uji beda t test. Penyuluhan dilakukan dengan audiovisual baik video maupun informasi buku saku Hasil: Terdapat perbedaan bermakna antara pengetahuan ibu ibu sebelum dan setelah penyuluhan. Kesimpulan: Metode penyuluhan audiovisual efektif untuk meningkatkan pengetahuan tentang bibir sumbing.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

dentmas

Publisher

Subject

Dentistry

Description

Jurnal Pengabdian Masyarakat DentMas: Jurnal Pengabdian Masyarakat Kedokteran is a peer-reviewed journal that includes the study of the development and application of science and technology aimed at publishing the results of community service activities in the field of: 1. Oral Biology, 2. Pediatric ...