ILTEK : Jurnal Teknologi
Vol. 14 No. 01 (2019): ILTEK : Jurnal Teknologi

PERANCANGAN SISTEM BUKA TUTUP PINTU RUMAH MENGGUNAKAN ANDROID BERBASIS ARDUINO

Suradi Suradi (Universitas Islam Makassar)
Andi Haslindah (Universitas Islam Makassar)
Nurayuni B (Universitas Islam Makassar)
Annisah Dindayatie (Universitas Islam Makassar)



Article Info

Publish Date
24 Apr 2019

Abstract

Seiring dengan perkembangan zaman yang semakin pesat, kebutuhan akan efektifitas dan efisiensi sangat diutamakan dalam berbagai bidang, hal tersebut yang mendorong manusia untuk berkreasi dan berinovasi dalam bidang teknologi. Adapun Tujuan penelitian ini yaitu untuk merancang sistem buka tutup pintu rumah secara otomatis berbasis arduino, dimana Sistem kontrol yang digunakan sangatlah membantu dalam membuat suatu prototype ataupun untuk melakukan pembuatan proyek. Metode yang digunakan yaitu Smartphone android berbasis Arduino UNO. Hasil dari penelitian ini yaitu alat dapat dioperasikan dengan menggunakan arduino UNO sebagai pusat kendali rangkaian dan diprogram menggunakan software Arduino IDE kemudian menggunakan Aplikasi Boarduino sebagai pengontrol untuk membuka dan menutup pintu dengan mengkoneksikannya terlebih dahulu pada modul Bluetooth HC-05. Kesimpulannya yaitu sistem buka tutup pintu rumah menggunakan smartphone android dapat dioperasikan dengan mengkoneksikan Modul Bluetooth HC 05 dengan aplikasi Boarduino dan setelah dilakukan pengujian, pintu dapat terbuka dan tertutup dengan maksimal jarak 10 meter tanpa penghalang tembok.

Copyrights © 2019