Jurnal Pelita Nusantara
Vol. 1 No. 2 (2023): Jurnal Pelita Nusantara

Kebijakan Sentralisasi dan Manajemen Straregik dalam Pendidikan

Acep Wildan Mubarok (STIT NU Al-Farabi Pangandaran)
Alfiyatun (STITNU AL-FARABI PANGANDARAN)
Desi Sri Sulistia (STIT NU Al-Farabi Pangandaran)
Ina Nurwahidah (STIT NU Al-Farabi Pangandaran)



Article Info

Publish Date
14 Jul 2023

Abstract

Dalam manajemen pendidikan dikenal dua mekanisme pengaturan, yaitu sistem sentralisasi dan desentralisasi. Dalam sistem sentralisasi, segala sesuatu yang berkenaan dengan penyelenggaraan pendidikan diatur secara ketat oleh pemerintah pusat. Sementara dalam sistem desentralisasi, wewenang pengaturan tersebut diserahkan kepada pemerintah daerah. Kedua sistem tersebut dalam prakteknya tidak berlaku secara ekstrem, tetapi dalam bentuk kontinum; dengan pembagian tugas dan wewenang antara pemerintah pusat dan pemerintah daerah (lokal). Hal ini juga berlaku dalam manajemen pendidikan di Indonesia, sebagaimana dijelaskan dalam Penjelasan UUSPN 1989 bahwa pendidikan nasional diatur secara terpusat (sentralisasi), namun penyelenggaraan satuan dan kegiatan pendidikan dilaksanakan secara tidak terpusat (desentralisasi). Hal tersebut cukup beralasan karena masing-masing mempunyai kelebihan dan kekurangan sehingga untuk memperoleh manfaat yang sebesar-besarnya dan mengurangi segi-segi negatif, pengelolaan pendidikan tersebut memadukan sistem sentralisasi dan desentralisasi.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jupenus

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Education Languange, Linguistic, Communication & Media Social Sciences Other

Description

The scope of articles published by Jurnal Pelita Nusantara includes studies in the fields of law, Anthropology, Sociology, Communication Studies, Economics, Education, Geography, History, Political Science, Social Psychology, and other social ...