Jurnal Muara Medika dan Psikologi Klinis
Vol. 1 No. 2 (2021): Jurnal Muara Medika dan Psikologi Klinis

Kepribadian Dark Triad dan Perilaku Antisosial pada Pelaku Tindak Kriminal

Andiyani Yanuari (Universitas Tarumanagara)
Naomi Soetikno (Universitas Tarumanagara)
Riana Sahrani (Universitas Tarumanagara)



Article Info

Publish Date
24 Mar 2022

Abstract

Kepribadian dark triad merupakan gambaran subklinis yang digunakan untuk mengungkapkan sisi gelap kepribadian manusia. Ketiga trait ini terdiri dari: (a) Machiavellianism yang berkaitan dengan strategi manipulatif; (b) narcissism yang berkaitan dengan kebutuhan akan grandiosity dan egosentrisme; dan (c) psychopathy yang berkaitan dengan perilaku impulsif dan tidak berperasaan. Kepribadian dark triad yang dimiliki, dapat mendorong individu melakukan perilaku antisosial, salah satunya adalah tindak kriminal. Tujuan penelitian adalah untuk melihat peran kepribadian dark triad terhadap perilaku antisosial pada pelaku kriminal. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan teknik purposive sampling. Partisipan dalam penelitian ini sebanyak 160 pelaku kriminal yang sedang dalam masa penahanan di Polres dan Polsek wilayah Jakarta dan Tangerang. Alat ukur yang digunakan adalah The Short Dark triad (SD3) dan Subtype of Antisocial Behavior (STAB). Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa kepribadian dark triad secara positif dan signifikan mempengaruhi perilaku antisosial (r2=0.074, p<0.05).  

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

JMMPK

Publisher

Subject

Health Professions Medicine & Pharmacology Neuroscience

Description

Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Universitas Tarumanagara Kampus 1 Jl. Letjen S. Parman No.1 Jakarta 11440 021-5671747 Ext. ...