JAPB
Vol 1 No 2 (2018)

PERAN KEPALA DESA DILIHAT DARI ASPEK INFORMASIONAL DALAM PEMBANGUNAN INFRASTRUKTUR (Studi Perbaikan Jalan Dan Jembatan Di Desa Padang Panjang Kecamatan Tanta Kabupaten Tabalong)

Nooryatni Nooryatni (Sekolah Tinggi Ilmu Administrasi Tabalong)
Safrul Rijali (Sekolah Tinggi Ilmu Administrasi Tabalong)
Erwan Mardani (Sekolah Tinggi Ilmu Administrasi Tabalong)



Article Info

Publish Date
31 Dec 2019

Abstract

Partisipasi masyarakat merupakan salah satu elemen proses pembangunan desa, oleh karena itu partisipasi masyarakat dalam pembangunan perlu dibangkitkan terlebih dahulu oleh pihak lain seperti pemerintah desa, sehingga dengan adanya keterlibatan pemerintah desa besar kemungkinan masyarakat akan merasa diberi peluang atau kesempatan ikut serta dalam pembangunan, karena pada dasarnya menggerakkan partisipasi masyarakat desa merupakan salah satu sasaran pembangunan desa itu sendiri. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui peranan kepala desa dilihat dari aspek informasional dalam meningkatkan partisipasi masyarakat di Desa Padang Panjang Kecamatan Tanta Kabupaten Tabalong khususnya untuk memperbaiki jalan dan jembatan penghubung ke perkebunan karet yang rusak dan susah di lewati untuk masyarakat Desa Padang Panjang. Dalam penelitian ini analisis data yang digunakan adalah analisis deskriptif secara analitik yaitu mengungkapkan suatu masalah dan keadaan sebagaimana adanya, sehingga hanya merupakan penyingkapan fakta. Proses analisis data dimulai dengan menelaah seluruh data yang diperoleh baik melalui hasil observasi, dan kuesioner/angket. Populasi dalam penelitian ini berjumlah 30 orang. Sampel yang diambil berjumlah 30 orang yang terdiri dari 4 orang aparatur desa dan 26 orang masyarakat Desa Padang Panjang. Teknik analisa dalam penelitian ini dideskripsikan dengan cara menggunakan analisis persentase. Hasil penelitian menunjukan bahwa jawaban responden yang terdiri dari monitoring, desiminator, dan public relation dalam peranan kepala desa dalam pembangunan infrastruktur di Desa Padang Panjang Kecamatan Tanta Kabupaten Tabalong bahwa peranan kepala desa dilihat dari indikator pemantauan, pemberi informasi, juru bicara, berdampak positif terhadap pembangunan infrastuktur jalan dan jembatan Desa Padang Panjang Kecamatan Tanta Kabupaten Tabalong. Dari hasil persentase tersebut dibuat kedalam range tabulasi dengan hasil 45,56% sehingga termasuk kedalam range cukup berperan. Kata Kunci : Peranan Kepala Desa, Aspek Informasional, Pembangunan Infrastruktur

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

JAPB

Publisher

Subject

Humanities Economics, Econometrics & Finance

Description

JAPB mempublikasikan hasil penelitian dari Mahasiswa STIA Tabalong dari Program Studi Aministrasi Publik dan Program Studi Administrasi Bisnis yang telah dilakukan Riview oleh P3M STIA Tabalong sehingga layak untuk diterbitkan dalam bentuk Jurnal Penelitian. JAPB menerbitkan artikel dengan ...