JAPB
Vol 1 No 2 (2018)

PARTISIPASI MASYARAKAT DALAM PROSES PENYUSUNAN PERENCANAAN PEMBANGUNAN JALAN DI DESA SUNGAI BULUH KECAMATAN KELUA KABUPATEN TABALONG

Nurul Ajizah (Sekolah Tinggi Ilmu Administrasi Tabalong)
Jauhar Arifin (Sekolah Tinggi Ilmu Administrasi Tabalong)
Murjani Murjani (Sekolah Tinggi Ilmu Administrasi Tabalong)



Article Info

Publish Date
31 Dec 2019

Abstract

Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui dan menganalisa Partisipasi Masyarakat Dalam Proses Penyusunan Perencanaan Pembangunan Jalan di Desa Sungai Buluh dan untuk mengetahui Faktor Penghambat apa yang dapat menghambat dalam proses Penyusunan Perencanaan Pembangunan Jalan di Desa Kecamatan Kelua Kabupaten Tabalong. Metode yang digunakan adalah metode deskriptif kualitatif yaitu penelitian yang digunakan untuk meneliti kondisi objek yang alamiah. Metode pengumpulan data menggunakan dua cara yaitu angket/kuesioner, dan dokumentasi. Sumber data yang digunakan yaitu data primer dan data sekunder. Analisa data menggunakan model proses teori rata-rata yang dikembangkan oleh Muhammad Ali (1984:20) dengan responden 30 orang. Hasil penelitian menunjukan bahwa partisipasi masyarakat dalam proses penyusunan perencanaan pembangunan jalan di Desa Sungai Buluh Kecamatan Kelua Kabupaten Tabalong Cukup/Sedang dengan persentase 67 %. Saran: Pihak Pemerintah agar lebih meningkatkan sosialisasi kepada masyarakat untuk mengetahui proses penyusunan Perencanaan pembangunan yang dilakukan oleh Pemerintah Desa. Internal (masyarakat agar lebih sering dilibatkan dalam musyawarah desa. Pemerintah Daerah agar lebih banyak melakukan monitoring dan evaluasi melalui Bappeda (Badan Perencanaan Pembangunan Daerah) dalam kegiatan musyawarah perencanaan pembangunan desa. Kata kunci: Partisipasi, Proses Penyusunan, Perencanaan pembangunan jalan.

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

JAPB

Publisher

Subject

Humanities Economics, Econometrics & Finance

Description

JAPB mempublikasikan hasil penelitian dari Mahasiswa STIA Tabalong dari Program Studi Aministrasi Publik dan Program Studi Administrasi Bisnis yang telah dilakukan Riview oleh P3M STIA Tabalong sehingga layak untuk diterbitkan dalam bentuk Jurnal Penelitian. JAPB menerbitkan artikel dengan ...