JIM: Jurnal Ilmiah Mahasiswa Pendidikan Sejarah
Vol 8, No 3 (2023): Juni, socio-economics, community law, cultural history and social issues

Analisis Branding, Cita Rasa dan Segmentasi Pasar terhadap Peningkatan Penjualan pada Kedai Seblak Mega Easy Losari

Melania Noeri Alifiyah* (Universitas Muhadi Setiabudi)
Hendri Sucipto (Program Studi Prodi Manajemen, Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Muhadi Setiabudi Brebes, Indonesia)
Dumadi Dumadi (Program Studi Prodi Manajemen, Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Muhadi Setiabudi Brebes, Indonesia)
Slamet Bambang Riono (Program Studi Prodi Manajemen, Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Muhadi Setiabudi Brebes, Indonesia)



Article Info

Publish Date
07 Jun 2023

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh (1) branding terhadap peningkatan penjualan, (2) cita rasa terhadap peningkatan penjualan, (3) segmentasi pasar terhadap peningkatan penjualan, dan 4) branding, cita rasa dan segmentasi pasar secara simultan terhadap peningkatan penjualan. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh konsumen yang membeli produk di Kedai Seblak Mega Easy Losari. Rata-rata pembeli mencapai 50 orang per hari,  jadi dalam sebulan rata-rata sebanyak 1.250 orang. Pengambilan sampel penelitian ini menggunakan rumus Slovin menggunankan teknik insidental sebanyak 93 sampel. Data yang digunakan adalah data primer dari jawaban kuesioner responden. Pengujian hipotesis menggunakan SPSS. Hasil penelitian menunjukan bahwa branding berpengaruh signifikan terhadap peningkatan penjualan, cita rasa berpengaruh signifikan terhadap peningkatan penjualan, segmentasi pasar berpengaruh signifikan terhadap peningkatan penjualan dan branding, cita rasa dan segmentasi pasar berpengaruh signifikan secara simultan terhadap peningkatan penjualan pada kedai seblak Mega Easy Losari.Kata Kunci: branding, cita rasa, segmentasi pasar dan penjualan

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

sejarah

Publisher

Subject

Humanities Education Social Sciences

Description

The journal publishes writings on (1) History Education; (2) History of Education; (3) Social Sciences; (4) Social Sciences Education; (5) Sociology Education; (6) Economi; (7) Social Economi; (8) Law, (9) History of Military; (10) Philosophy of History; (11) Historiography; (12) Humanities; (13) ...