Jurnal Ilmiah Arjouna Architecture and Environment Journal of Krisnadwipayana
Vol 1 No 1 (2016): Jurnal Ilmiah ARJOUNA

PENGGUNAAN MATERIAL GRANIT PADA PENAMPILAN DINDING LUAR BANGUNAN PENUNJANG ESTETIKA

Tuntun Rahayu (Universitas Krisnadwipayana)



Article Info

Publish Date
05 Oct 2016

Abstract

Sejalan dengan meningkatnya kebutuhan akan pembangunan di Indonesia dan perkembanganyang cukup pesat di bidang teknologi dan industri konstruksi dewasa ini, telah menghasilkansistem dan teknologi baru di sektor bangunan gedung. Penampilan bangunan dari kulit luarsuatubangunan adalah faktor utama yang dapat memberikan kesan (image) suatu bangunan.Salah satu pemecahan untuk menunjang penampilan bangunan adalah dengan penggunaanmaterial granit, yang dapat dipakai sebagai bahan untuk lantai maupun dinding (baik dindingdalam maupun dinding luar). Awalnya granit, terdapat di bangunan gedung perhotelan, mall,pusat perbelanjaan serta gedung perkantoran eksekutif dan rumah mewah. Saat ini granit sudahmerambah ke rumah masyarakat umum. Meskipun harganya cukup mahal, namun granit tetapmenjadi pilihan saat ini. Keberadaan granit sebagai bahan bangunan untuk permukaan dindingmemberikan tampilan yang indah dan menarik. Gemerlapnya kristal dalam granit memberi kesanlebih mewah. Granit dengan berbagai warna, pola dan karakteristiknya memberikan estetikatersendiri dalam penampilan bangunan. Berbagai pertimbangan yang mendukung penggunaanbahan granit sebagai bahan penutup dinding, terutama sebagai kulit luar suatu bangunan, antaralain adalah tampilan granit lebih memberikan kesan mewah tetapi natural dengan berbagai motifdan corak, ketahanan goresan dan ketahanan noda yang cukup tinggi, mempunyai kekuatanmenahan beban dan dapat menyerap panas. Ketersediaan di alam yang terbatas menyebabkanharganya sangat mahal di pasaran, kerugian yang lain adalah pemasangannya cukup sulit,sehingga membutuhkan keahlian khusus, keseragaman pola dan tesktur yang tidak sama apabiladibutuhkan pada pemakaian dalam jumlah besar. Secara tampilan fisik, granit mempunyaikeunggulan dari aspek teknis maupun aspek estetika.

Copyrights © 2016






Journal Info

Abbrev

arjouna

Publisher

Subject

Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Environmental Science

Description

Jurnal Ilmiah Arjouna (Architecture and Environment Journal of Krisnadwipayana) merupakan jurnal ilmiah yang diterbitkan oleh Fakultas Teknik Universitas Krisnadwipayana Program Studi Arsitektur secara berkala, setiap semester atau 2 kali setahun dalam bahasa Indonesia. Jurnal Ilmiah Arjouna memuat ...