Komunita: Jurnal Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat
Vol 1 No 2 (2022): Agustus

Pelatihan Membuat Website Digital Marketing Dengan Google Site Untuk Meningkatkan Kompetensi Keahlian Dikalangan Mahasiswa

Lukman Nuzul Hakim (STIE Muhammadiyah Kalianda)



Article Info

Publish Date
25 Aug 2022

Abstract

Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pendampingan kepada pembuatan website sederhana untuk kegiatan pemasaran digital dan pengenalan pentingnya website sebagai salah satu channel digital yang paling lengkap untuk memberikan sumber informasi dalam memasarkan produk secara online. Pada pelaksanaan kegiatan pengabdian ini melakukan pelatihan pembuatan website sederhana dengan menggunakan fasilitas Google Site, sehingga mahasiswa dapat terampil dalam membuat dan mengelola website serta konten-konten pemasaran bekal untuk menghadapi persaingan di dunia kerja setelah lulus kuliah atau bagi yang ingin berwirausaha nantinya. Metode kegiatan dalam pelaksanaan menggunakan berbagai metode seperti ceramah, diskusi dan praktik pembuatan website (learning by doing). Kegiatan pelatihan ini diharapkan menghasilkan 1 website pada setiap pesertanya.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

komunita

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Environmental Science Public Health Social Sciences

Description

Jurnal Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat merupakan jurnal pengabdian kepada masyarakat yang menjadi wadah ilmiah untuk pengabdian, dengan nomor terdaftar E-ISSN. KOMUNITA adalah jurnal multidisiplin ilmiah yang diterbitkan oleh PELITA NUSA TENGGARA. Penerbitan jurnal ini akan dilakukan dalam ...