JITEL (Jurnal Ilmiah Telekomunikasi, Elektronika, dan Listrik Tenaga)
Vol. 3 No. 2: Special Issue on 14th Industrial Research Workshop and National Seminar (IRWNS) 2023

Rancangan electronic load control 1 fasa pada simulator pembangkit listrik tenaga piko hidro

Wahyu Budi Mursanto (Politeknik Negeri Bandung)
Muhammad Ardhyan Putra Purnama (Politeknik Negeri Bandung)
Apip Pudin (Politeknik Negeri Bandung)



Article Info

Publish Date
10 Aug 2023

Abstract

Pada sebuah pembangkit listrik tenaga pikohidro (PLTH) diperlukan kontrol beban konsumen supaya generator tidak mengalami kerusakan akibat tidak stabilnya tegangan dan arus keluaran generator. Electronic load control (ELC) merupakan pilihan untuk mengatur beban tersebut. Namun, ELC di pasaran menggunakan konfigurasi beban ballast dengan pengendalian yang memanipulasi gelombang masukannya untuk mengatur besarnya beban ballast, sehingga berakibat pada tingginya harmonisa. Harmonisa merupakan gangguan pada sistem ketenagalistrikan yang berdampak buruk bagi generator. Sehingga, dalam penelitan ini memiliki tujuan untuk merancang ELC pada simulator PLTH yang memiliki harmonisa lebih kecil dengan metode menggabungkan kombinasi beban ballast metode beban biner dengan metode phase angle. Dari pengujian generator didapatkan hasil bahwa maksimal beban generator adalah sebesar 210 W sehingga digunakan konfigurasi 3 buah lampu dengan metode beban biner dimana lampu 1 bernilai 25 W, lampu 2 bernilai 50 W, lampu 3 bernilai 100 W, 1 buah lampu beban utama bernilai 200 W, dan 1 buah lampu dengan metode phase angle bernilai 25 W. Dengan rancangan tersebut, ELC hasil rancangan dapat bekerja dengan baik dibuktikan dengan parameter tegangan generator yang stabil pada tegangan 215 V dan arus 1 A. Pengujian harmonisa menunjukkan bahwa ELC rancangan mampu mereduksi harmonisa tegangan sebesar 3% dan harmonisa arus tereduksi sebesar 13,1% dibandingkan dengan ELC pabrikan.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jitel

Publisher

Subject

Computer Science & IT Control & Systems Engineering Electrical & Electronics Engineering Energy Engineering

Description

JITEL (Jurnal Ilmiah Telekomunikasi, Elektronika, dan Listrik Tenaga) merupakan jurnal ilmiah yang memuat artikel hasil penelitian, studi kasus, dan articles review di bidang Teknik Elektro. JITEL diterbitkan oleh Jurusan Teknik Elektro, Politeknik Negeri Bandung dengan frekuensi terbitan 2 (dua) ...