Propeller
Vol 1, No 1 (2023)

Optimalisasi Cold Storage Menggunakan Energi Surya Di Daerah Atapupu, Kawasan Perbatasan RI-RDTL

Basamdo Gery Naibaho (Permesinan Kapal Unhan RI)
Ali Yahya Adz Dzikri (Permesinan Kapal Unhan RI)
Egidius Ferdinand Siga (Permesinan Kapal Unhan RI)
Grace Daniel (Permesinan Kapal Unhan RI)



Article Info

Publish Date
30 Jun 2023

Abstract

Provinsi NTT terkhususnya kawasan Atapupu memiliki potensi energi surya yang sangat besar dan melimpah. Intensitas radiasi matahari yang dimiliki daerah mencapai 5,117 kWh/m2. Selain itu, daerah ini memiliki sumber daya laut yang melimpah dengan karakteristiksnya masing-masing, seperti ikan dengan sifatnya yang mudah membusuk dan rusak. Penelitian ini berlokasi di daerah Atapupu, kawasan perbatasan RI-RDTL. Pada daerah ini nelayan tradisional menggunakan es batu sebagai media pendingin, namun hal ini kurang efektif jika terus diterapkan pada cold storage. Sehingga penelitian ini dilakukan dengan perancangan cold storage berbasis tenaga surya untuk kapal nelayan. Metode penelitian yang digunakan yaitu melalui eksperimen dengan menganalisa komponen yang digunakan pada sistem dan kapasitas setiap komponen yang digunakan. Hasil eksperimen menunjukkan bahwa temperatur ruang cold storage rata-rata sebesar -10.49 oC telah sesuai untuk membuat aktifitas bakteri menjadi tidak aktif. Cold storage dengan temperatur rata-rata sebesar - 10.49 oC termasuk pada temperatur/suhu yang sangat rendah dan telah dirancang mampu mengurangi penurunan mutu ikan, ikan menjadi beku, dan daya awet relatif panjang, yaitu selama 7- 30 hari.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

Propeller

Publisher

Subject

Automotive Engineering Electrical & Electronics Engineering Engineering Industrial & Manufacturing Engineering Mechanical Engineering

Description

Propeller : Jurnal Permesinan (PJP) merupakan jurnal ilmiah yang mempublikasikan hasil penelitian atau artikel ilmiah dalam bidang Teknik permesinan secara umum meliputi Permesinan kapal, Teknik Mesin, Teknik Produksi/Manufaktur, Teknik Kelautan, Teknik Perkapalan,Teknik Transportasi Laut, dan ...