Islamic Tourism
Vol 1, No 2 (2021): I-Tourism : Jurnal Pariwisata Syariah

Pengembangan Taman Margasatwa dan Budaya Kinantan dengan Menerapkan Aspek Pariwisata 3S (Something to see, Something to do, Something to buy)

Givara Oksafa Silvandi (IAIN BATUSANGKAR)
Siska Mandalia (IAIN Batusangkar)



Article Info

Publish Date
27 Jun 2022

Abstract

Taman Margasatwa dan Budaya Kinantan merupakan salah satu destinasi wisata yang banyak diminati oleh wisatawan baik domestik maupun mancanegara. Terletak di Kota Bukittinggi, kawasan Taman Margasatwa dan Budaya Kinantan terbagi atas dua objek wisata, yakni Kebun Binatang dan cagar budaya Benteng Fort de Kock. Dalam rangka menciptakan kunjungan wisatawan yang sustainable maka pengembangan terhadap suatu destinasi wisata sangat diperlukan.  Tujuan penelitian ini adalah menganalisis pengembangan kawasan Taman Marga Satwa dan Budaya Kinantan dengan menerapkan aspek pariwisata yakni, something to see, something to do, something to buy (sesuatu yang dapat dilihat, sesuatu yang dapat dilakukan, dan sesuatu yang dapat dibeli). Dalam penelitian ini,  pendekatan yang digunakan adalah pendekatan kualitatif dengan metode penelitian berupa observasi atau pengamatan terhadap objek wisata dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukan bahwa secara umum fasilitas sarana dan prasarana di Taman Margasatwa dan Budaya Kinantan sudah tersedia dengan baik, hanya saja masih memerlukan pengembangan dan perhatian lebih dalam agar lebih menarik minat kunjungan wisatawan ke TMSBK Kota Bukittinggi dan menciptakan kunjungan yang sustainable.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

i-tourism

Publisher

Subject

Religion Arts Humanities Economics, Econometrics & Finance Environmental Science Social Sciences Transportation

Description

Islamic Tourism (I-Tourism) is a journal published by Universitas Mahmud Yunus Batusangkar managed by Faculty of Islamic Economics and Business, Department Syariah Tourism. This journal seeks to spread research to educators throughout the world. This journal warmly welcomes the contributions of ...