Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN)
Vol. 4 No. 3 (2023): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN)

Filosofi Tradisi Suroan (Culture Of Java) Di Desa Sidoerejo Kabupaten Langkat Sumatera Utara

zahrotul husna (Universitas Islam Negeri Sumatera Utara)
Tri Inda Fadhila Rahma (Universitas Islam Negeri Sumatera Utara)
Inayah Ardiah (Universitas Islam Negeri Sumatera Utara)



Article Info

Publish Date
30 Sep 2023

Abstract

Indonesia adalah negara yang terdiri dari kepulauan yang didalamnya memiliki keberagaman budaya. Keberagaman budaya tersebut memiliki nilai positif yakni adanya eksistensi yang kokoh di dalam adat yang tidak dapat dilepaskan sebagai salah satu warisan dari leluhur. Terkait adat istiadat yang ataupun warisan yang berasal dari leluhur, untuk mendapatkan salah satu bukti terkait adanya warisan leluhur ialah dengan cara menggunakan salah satu metode field research secara langsung kelapangan dalam bentuk metode kualitatif. Berdasarkan metode tersebut didapatkanlah salah satu warisan budaya yang sampai saat ini masih terlaksana. Salah satu contohnya ialah tradisi suroan yang biasanya dilaksanakan oleh suku Jawa. Akan tetapi dalam konteks pelaksanaannya tradisi suroan memiliki makna ataupun filosofis tersendiri dari setiap daerah. Contohnya yang dapat kita ambil ialah tradisi suroan di Desa Sidorejo, kabupaten Langkat, Sumatera Utara. Tradisi suroan selain memiliki makna sebagai peringatan dari 10 Muharram dan juga peristiwa lainnya di tanggal 10 Muharram, tradisi suroan memiliki makna sebagai ucapan rasa syukur dan menolak bencana. Selain itu, tujuan dalam penelitian ialah sebagai upaya proses dukungan pengabdian dalam akulturasi budaya berbentuk islamisasi dalam bentu adat istiadat suroan. Sehingga penting untuk diketahui bersama bahwa budaya yang baik adalah budaya yang tidak meninggalkan pendidikan agama didalamnya.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jpkm

Publisher

Subject

Computer Science & IT Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Social Sciences

Description

Jurnal JPkMN adalah jurnal yang diterbitkan oleh lembaga sistem informasi dan teknologi (SISFOKOMTEK) medan yang bertujuan untuk mewadahi tentang hasil pengabdian kepada masyarakat. JPkMN (Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara) adalah wadah informasi berupa hasil pengabdian, studi ...