Jurnal Tekun
Vol 11, No 1 (2020)

Pengaruh Karakter Eksekutif dan Sales growth Terhadap Tax avoidance dengan Leverage sebagai Variabel Mediasi (Studi Empiris pada Perusahaan Manufaktur Subsektor Industri Barang Konsumsi Periode 2015-2018)

Komalasari Komalasari (Universitas Mercu Buana)



Article Info

Publish Date
13 Jul 2023

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh karakter eksekutif dan Sales growth terhadap tax avoidance dengan leverage sebagai variabel mediasi. Metode yang digunakan adalah metode purposive sampling dengan sampel perusahaan berjumlah 17 perusahaan manufaktur subsektor industri barang konsumsi yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2015-2018. Data penelitian ini diolah dengan bantuan software SPSS 25 menggunakan uji analisis regresi linier berganda dan uji analisis jalur. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa secara parsial karakter eksekutif dan Sales growth berpengaruh signifikan terhadap leverage. Secara parsial, karakter eksekutif dan Sales growth berpengaruh signifikan terhadap tax avoidance, sedangkan leverage berpengaruh namun tidak signifikan terhadap tax avoidance. Berdasarkan uji analisis jalur, leverage tidak mampu memediasi hubungan pengaruh karakter eksekutif dan Sales growth terhadap tax avoidance.

Copyrights © 2020