JURNAL MUQODDIMAH : Jurnal Ilmu Sosial, Politik dan Hummaniora
Vol 7, No 2 (2023): Agustus 2023

PENGARUH BEBAN KERJA DAN BUDAYA ORGANISASI TERHADAP KINERJA DIMEDIASI MOTIVASI KERJA KARYAWAN BANK SYARIAH INDONESIA (BSI) REGIONAL FINANCE OPERATION MEDAN

Muhammad Ihsan Nasution (Universitas Sumatera Utara)
Iskandarini Iskandarini (Universitas Sumatera Utara)
Sugih Arto Pujngkoro (Universitas Sumatera Utara)



Article Info

Publish Date
03 Aug 2023

Abstract

Regional Financing Operation (RFO) salah satu unit kerja perbankan dibentuk oleh Bank Syariah Indonesia (BSI), untuk membantu penyaluran dana kepada calon debitur. secara umum beban kerja, budaya organisasi dan motivasi kerja mengalami permasalah pada karyawan BSI unit kerja RFO Medan. Oleh karena itu, dilakukan penelitian untuk mengetahui bagaimana pengaruh beban kerja dan budaya organisasi terhadap kinerja karyawan dimediasi motivasi kerja karyawan BSI RFO Medan. Populasi dijadikan dalam penelitian seluruh karyawan BSI unit kerja RFO Medan sebanyak 112 orang. Teknik penentuan sampel menggunakan teknik Sampling Jenuh, dengan menjadikan seluruh populasi sebagai sampel. Teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner. Metode analisis data menggunakan analisis SEM dan dibantu dengan software AMOS. Hasil penelitian menyatakan bahwa beban kerja berpengaruh negatif namun tidak signifikan terhadap kinerja karyawan. Budaya organisasi berpengaruh negatif namun tidak signifikan terhadap kinerja karyawan. Motivasi kerja berpengaruh positif namun tidak signifikan terhadap kinerja. Budaya organisasi berpengaruh positif namun tidak signifikan terhadap motivasi kerja. Beban kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap motivasi kerja. Beban kerja berpengaruh positif namun tidak signifikan terhadap kinerja karyawan melalui motivasi kerja. Budaya organisasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan melalui motivasi.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

muqoddimah

Publisher

Subject

Arts Humanities Education Environmental Science Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Social Sciences

Description

Jurnal Ilmiah Muqoddimah merupakan kumpulan penelitian ilmiah tentang Ilmu Sosial, khususnya yang berhubungan dengan disiplin Ilmu Sosial, Politik, Administrasi dan Humaniora, diterbitkan oleh Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Muhammadiyah Tapanuli Selatan, tujuan pengembangan jurnal ...